Miami Heat Semakin Hot, Rockets Jumpa Lakers di Semifinal Wilayah Barat

- Jumat, 4 September 2020 | 12:48 WIB
Jimmy Butler
Jimmy Butler

ORLANDO- Dua kali tembakan bebas bintang Miami Heat Jimmy Butler menghukum telak Milwaukee Bucks. Telak lantaran tembakan itu dilepaskan pada akhir game kedua semifinal wilayah timur. Tembakan bebas diberikan setelah forward Bucks Giannis Antetokounmpo melanggar Butler saat melepaskan tembakan terakhir, persis ketika stop clock kuarter keempat. Butler menuntaskan tugasnya dengan sempurna dan memberikan kemenangan buat Heat 116-114.

“Aku mencoba menyulitkan Jimmy,” kata Antetokounmpo dilansir ESPN. Pebasket Yunani tersebut membikin double-double, menyumbang 29 poin dan 14 rebound buat timnya. Namun, torehan itu belum cukup untuk memberikan kemenangan bagi timnya.

Head coach Bucks Mike Budenholzer mengaku kecewa atas keputusan wasit. “Ini tugas yang berat. Aku menghormati para ofisial dan kru (wasit) malam ini (kemarin). Itu bukan pekerjaan mudah. Tapi, kami punya pendapat sendiri dan kami tidak menyetujui keputusan tersebut,” paparnya.

Namun, wasit Marc Davis memberikan penjelasan atas keputusannya. Menurut dia, Antentokounmpo menyentuh dada Butler dengan tangan kirinya yang memengaruhi keseimbangan bintang Heat tersebut.

“Pelanggaran itu tidak bisa disangkal dan aku tahu harus mencetak satu dari dua tembakan untuk mengakhirinya,” terang Butler yang menyumbang 13 poin, 6 assist, dan 3 rebound pada victory game kemarin. Itu sekaligus menabalkan keunggulan (2-0) Heat atas Bucks dalam format playoff best of seven. Duel ketiga Bucks versus Heat bakal berlangsung Sabtu pagi, besok. Masih ada kesempatan buat Bucks untuk come back.

Sementara itu, Houston Rockets melengkapi puzzle tersisa dalam bracket semifinal wilayah barat. James Harden dkk mengalahkan bekas timnya Oklahoma City Thunder 104-102 pada game terakhir playoff ronde pertama. Selanjutnya, Rockets akan menghadapi favorit juara LA Lakers pada semifinal.

Rockets menerapkan skema pertahanan ketat di akhir game. Salah satunya ketika Harden melakukan blok saat shooting guard Thunder Lugentz Dort, ketika pertandingan kurang dari tujuh detik. Harden menukil sebuah judul lagu rapper AS Nipsey Hussle, yang meninggal tahun lalu. ”Seperti kata Hussle, jangan biarkan waktu yang sulit merendahkan kami,” sebut pebasket berewok tersebut. (nap/c12/bas)

 

 

HASIL KEMARIN (3/9)

 

Bucks vs Heat 114-116

(Heat sementara unggul 2-0)

Rockets vs Thunder 104-102

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X