Aniaya Ayah Kandung Hingga Tewas, Pria Ini Ditangkap

- Selasa, 11 Agustus 2020 | 22:08 WIB
-ilustrasi
-ilustrasi

SAMARINDA - Kepolisian dari Polsek Bengalon menangkap pria atas nama Joni (38) usai menganiaya ayahnya Iknasius Klo (60) hingga meninggal dunia, Selasa (11/8/2020). 

Peristiwa ini terjadi Kilometer 106 Desa Tepian Indah Kecamatan Bengalon Kabupaten Kutai Timur. Pelaku Joni diketahui pernah di penjara dalam kasus yang sama. 

Dalam kejadian ini turut istri pelaku, Delviana (37) alami luka parah bagian kepala sebelah kiri dan kedua lengannya. 

"Pelaku pernah di hukum penjara atas perbuatan yg sama yg ditangani oleh Polsek Ranpul. Dan, pelaku baru 3 bulan keluar dari penjara terkait kasus penganiayaan," ujar Kapolsek Bengalon AKP Zarma Putra saat dikonfirmasi wartawan. 

Peristiwa ini bermula pukul 04.00 pagi, korban ayah kandung pelaku terlibat cekcok mulut dengan anaknya yakni pelaku Joni. Kemudian, pelaku mengambil parang di rumahnya. 

"Istri pelaku sempat menghalangi pelaku namun ditimpas. Kemudian, korban lari ke Gereja GPDi meminta pertolongan dan dibantu warga melapor ke polisi," ujar Zarma.

Saksi kejadian yang melihat Delviana terluka lalu dibawa ke Puskesmas untuk pengobatan. Kemudian, terlihat pula ayah pelaku juga menjadi korban terluka di pinggir gang Transmigrasi Dusun Tepian Indah.

Kini, kepolisian mengamankan pelaku bersama barang bukti senjata tajam digunakan untuk menganiaya korban. Turut pula saksi-saksi dimintai keterangan. 

Peristiwa ini sempat membuat geger masyarakat setempat Desa Tepian Indah. Namun, kepolisian memastikan situasi telah aman dan kondusif karena pelaku berhasil ditangkap. 

"Pelaku belum bisa kita mintai keterangan karena sering mengamuk. Namun, polisi akan tetap proses hukum pelaku. Adapun, saksi korban yaitu istri pelaku juga akan kita minta keterangan setelah kondisinya sehat dan pulih," ujar Zarma. (Mym)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X