Sepekan, 137 Surat Tilang Keluar

- Kamis, 30 Juli 2020 | 11:26 WIB

BALIKPAPAN- Sepekan operasi Patuh Mahakam digelar, Satlantas Polresta Balikpapan sudah mengeluarkan surat tilang untuk 137 pelanggaran. Jumlah ini relatif kecil. Namun, jumlah teguran mencapai tiga kali lipat.

Termasuk menyasar kendaraan yang parkir tidak sesuai tempatnya. “Kami tempelkan stiker dan beri teguran,” kata Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmudi bersama Kasatlantas Kompol Irawan Setyono, Rabu (29/7).

Pihaknya terpaksa memberi sanksi tilang mengingat pelanggarannya berpotensi kecelakaan. Antara lain melawan arus, tidak mengenakan helm dan lainnya. “Potensi kecelakaan fatal. Kami tindak tilang,” urai mantan kasatlantas Polres Bontang itu.

Sementara, dalam operasi patuh ini, pihaknya juga mengamankan ibadah Iduladha. Di antaranya masjid yang menggelar salat, takbiran keliling jika ada. Namun, Irawan menyebut, pihaknya menunggu surat edaran resmi Pemkot Balikpapan.

Terkait aturan dan masjid mana saja menggelar salat karena kondisi pandemi. “Pengamanan tentu kami siapkan. Kami masih menunggu informasi dari pemkot,” jawabnya. Soal takbiran keliling, pihaknya belum mendapatkan informasi apakah ada masyarakat yang menggelarnya di jalanan. Hanya saja diharapkan tidak menggelarnya. Karena bisa dilakukan di rumah. (aim/ms/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X