Mariano Karantina Mandiri

- Rabu, 29 Juli 2020 | 11:11 WIB
Mariano
Mariano

MADRID– Penyerang Real Madrid Mariano Diaz sama seperti rekan-rekannya yang lain. Yakni kembali dari liburan dengan hati senang akhir pekan lalu. Usai memenangi titel La Liga dan menjalani jornada pamungkas 20 Juli lalu lawan CD Leganes, entrenador Real Zinedine Zidane memang memberikan jatah berlibur sepekan buat Sergio Ramos dkk sebelum menjalani leg kedua 16 besar Liga Champions 8 Agustus mendatang.

Untung tak dapat diraih, malang tak bisa ditolak. Seperti diberitakan Marca kemarin (28/7) Mariano harus gigit jari karena dalam tes yang dilakukan staf medis Real, penyerang 26 tahun itu dinyatakan positif terkena virus SARS-CoV-2.

Kabar tersebut sontak membuat media-media Inggris ramai. Sebab leg kedua 16 besar Real versus Manchester City akan dilangsungkan di Etihad Stadium. Kandang The Citizens—julukan City—sekitar sebelas hari lagi.

Manchester Evening News (MEN) menulis jika kabar positif itu membuat pihak klub khawatir. Sebab pihak Departemen untuk Digital, Budaya, Media, dan Olahraga (DCMS) Inggris sebetulnya sudah melunakkan aturan.

“Menurut standar kesehatan DCMS, semua orang yang datang ke Inggris via Spanyol (termasuk dari Kep,Canary dan Balearic) harus menjalani isolasi secara mandiri selama 14 hari,” demikian tegas DCMS.

Namun kabarnya karena sifat kekhususan pertandingan sepak bola Real lawan City ini, kabarnya aturan itu melunak. Para pemain Real tak harus isolasi 14 hari baru bisa bertanding versus City.

Nah, munculnya pernyataan soal Mariano yang ternyata positif terpapar maka sumber internal MEN di DCMS mengatakan pertandingan tersebut akan punya potensi ditinjau ulang untuk kelayakannya.

Memang sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari DCMS maupun pihak City soal kepastian protokol kesehatan buat leg kedua. Bahkan ada kabar leg kedua batal dilakukan di Manchester dan UEFA mencari opsi lokasi lain.

Marca menjelaskan seandainya soal pemindahan lokasi leg kedua itu berlebihan. Marca menilai ada bias informasi tentang keberadaan Mariano ini. Dan menurut Marca, Mariano pun langsung menjalani karantina mandiri dan hingga saat ini pemain yang punya darah keturunan Rep.Dominika itu dalam kondisi sehat.

“Kepanikan yang tak harus dilakukan. Sebab tes kesehatan yang dilakukan Real terjadi di kediaman pemain masing-masing. Senin (27/7) tim medis Real mendatangi pemain secara bergantian,” tulis Marca.

Kabar soal Mariano yang dinyatakan positif terpapar di Valdebebas ini menurut Marca sama sekali tak benar. Apalagi muncul kekhawatiran jika para pemain Real lain sempat berinteraksi dengan Mariano.

AS menyatakan jika setelah pengumuman soal Mariano ini Real menyatakan latihan sudah dimulai sejak kemarin. Dan dari hasil tes hanya Mariano yang terpapar. Sedangkan yang lain dalam kondisi fit. (dra)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X