Mesin Gol Fokus Asah Ketajaman

- Jumat, 24 Juli 2020 | 09:40 WIB
MESIN GOL: Aji Kusuma bertekad jadi top scorer sekaligus membawa Persiba naik kasta pada kompetisi musim depan. ANGGI PRADITHA/KP
MESIN GOL: Aji Kusuma bertekad jadi top scorer sekaligus membawa Persiba naik kasta pada kompetisi musim depan. ANGGI PRADITHA/KP

BALIKPAPAN–Striker Persiba Aji Kusuma tak ingin buang waktu. Kepastian berlanjutnya kompetisi, Oktober nanti, membuatnya memiliki rancangan untuk mempersiapkan diri. Punya waktu latihan mandiri sekitar dua bulan, pemain 21 tahun ini mengaku banyak berlatih shooting. Dia ingin naluri mencetak golnya tak kendur meski kompetisi belum dimulai.

Meski sudah punya persiapan, Aji mengakui takkan mudah untuk merebut slot di skuat utama. Selain persaingan antar-pemain, menjaga performa sangatlah penting. Apalagi seorang striker mesti terus mengasah kemampuan mencetak gol. Naluri sebagai predator di lini depan mesti tajam.

“Iya sekarang lebih banyak latihan finishing touch di muka gawang. Bahkan untuk latihan shooting bisa 10–15 kali,” ungkap pemuda kelahiran Duri, Riau, ini. Selain latihan mandiri, eks penggawa Persika Karawang ini kerap mengikuti pertandingan bersama klub lokal di Duri, Riau. “Harapannya tentu bisa tetap maksimal saat nanti kompetisi sudah dilanjutkan,” ujar Aji.

Musim ini, Aji memang diharapkan jadi mesin gol Beruang Madu. Apalagi, musim lalu dia sukses jadi salah satu top scorer Persiba dengan koleksi empat gol.

Bahkan, Aji sudah menyatakan ambisinya jadi pencetak gol terbanyak buat Persiba musim ini. Bahkan, pada laga pembuka melawan Kalteng Putra, Maret, Aji sukses membikin satu gol bagi Persiba. “Target tentu saja membuat gol sebanyak mungkin buat Persiba, tapi yang paling utama adalah membawa Persiba ke Liga 1,” tegas dia. (hul/ndy/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kriket Kaltim Pilih Tryout di Bali

Rabu, 8 Mei 2024 | 10:15 WIB

LA Lakers Pecat Pelatih Darvin Ham

Sabtu, 4 Mei 2024 | 17:30 WIB

Marquez Tak Punya Rasa Takut

Selasa, 30 April 2024 | 14:30 WIB
X