Ancaman Karhutla di Berau Masih Ada

- Jumat, 10 Juli 2020 | 11:44 WIB
TETAP DIPANTAU: Petugas memantau kawasan hutan dan lahan agar tidak melakukan aktivitas pembersihan dengan cara dibakar.AHMAD AJI ANUGRAH/BP
TETAP DIPANTAU: Petugas memantau kawasan hutan dan lahan agar tidak melakukan aktivitas pembersihan dengan cara dibakar.AHMAD AJI ANUGRAH/BP

GUNUNG TABUR–Kapolsek Gunung Tabur Iptu Kasiono menerangkan, pihaknya terus berupaya melakukan sosialisasi terhadap masyarakat Kecamatan Gunung Tabur tentang bahaya dan larangan karhutla. 

"Kami sudah rutin melakukan sosialisasi, bahkan di setiap pertemuan bersama pemerintah setempat maupun masyarakat, tidak ada yang luput menyampaikan tentang larangan membakar hutan dan lahan," ujarnya.

Perwira balok dua itu menyebut, selain sosialisasi, Polsek Gunung Tabur rutin melakukan sosialisasi bersama dan patroli gabungan dengan pemerintah setempat, seperti Koramil dan jajaran Bhabinkamtibmas, beserta tokoh masyarakat. "Sosialisasi yang kami lakukan tersebut kebanyakan dilakukan terhadap masyarakat yang bertindak sebagai pemilik lahan," jelasnya.

Selain itu, sebut Kasiono, yang selama ini terjadi bukanlah kebakaran hutan, melainkan kebakaran lahan petani atau lahan berkebun. Sebab, menurut dia, sebagian masyarakat Gunung Tabur berprofesi sebagai petani atau berkebun.

"Kami selalu memberi tahu mereka agar lahannya jangan dibakar, karena sudah ada aturan larangan membakar hutan ataupun lahan," sebutnya.

Kasiono berharap, ke depannya masyarakat yang berniat ingin membuka lahan tidak dengan cara membakar, melainkan hanya menebang, hingga menunggunya sampai kering. Hal itu dilakukan untuk menghindari pembakaran yang meluas dan banyaknya titik api yang menyebabkan kabut asap kembali terjadi.

"Ke depannya kami akan berupaya melakukan patroli dan sosialisasi terhadap masyarakat untuk memberi pengetahuan tentang bahaya membakar lahan atau hutan," pungkasnya. (*uga/dra/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X