Banjir Bandang, 36 Nyawa Melayang

- Selasa, 7 Juli 2020 | 11:41 WIB
Ilustrasi dampak banjir besar di Jepang. (Antara)
Ilustrasi dampak banjir besar di Jepang. (Antara)

TOKYO– SOS. Tiga huruf itu tertulis jelas di lapangan sebuah sekolah dasar (SD) di Kota Yatsushiro, Prefektur Kumamoto, Kyushu, Jepang. Sekitar sepuluh orang berada di sekitar tulisan itu sambil melambaikan handuk putih ke arah helikopter media dan penyelamat pada Sabtu waktu setempat (4/7). Mereka meminta tolong karena terkepung banjir.

Hujan deras mengguyur Kumamoto sejak Jumat (3/7). Sebagian besar wilayah di prefektur itu terendam air setelah banjir bandang dan tanah longsor melanda. Jembatan-jembatan putus. Rumah-rumah rusak parah. Berbagai kendaraan tersapu banjir. Jalanjalan juga rusak. Di beberapa lokasi, air bahkan sampai mencapai atap rumah warga.

Mereka yang tinggal di sepanjang sisi Sungai Kuma terdampak paling parah. Akses mereka dengan dunia luar terputus. Evakuasi pun hanya bisa dilakukan dengan perahu dan helikopter. NHK melaporkan bahwa 16 orang meninggal.

Sekitar 20 orang lainnya mengalami henti jantung dan gagal napas. Itu adalah istilah untuk menyebut korban meninggal yang belum mendapatkan surat resmi dari dokter. Belasan orang lainnya masih dinyatakan hilang. (sha/c20/hep)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X