Rapid Test Sasar Lulusan SMA

- Senin, 6 Juli 2020 | 13:19 WIB

Pulihnya BTG-14 di Bontang tidak membuat Pemkot Bontang terlena. Pelacakan dengan pola tes cepat terus dilakukan. Salah satu sasarannya adalah siswa yang baru lulus SMA.

 

BONTANG - Selain untuk melakukan screening, rapid test juga dilakukan untuk membantu siswa yang ingin mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). “Kami lakukan mulai Jumat (3/7) sampai beberapa hari ke depan,” kata Kepala Dinas Kesehatan Bontang dr Bahauddin.

Dikatakan, jika ada hasil reaktif dilakukan screening ulang ataupun tindak lanjut swab. Jika hasilnya non-reaktif, akan diberikan surat keterangan.

BTG-14 merupakan pasien Covid-19 yang kemarin (5/7) dinyatakan sembuh. Dia telah menjalani swab dua kali. Dia merupakan pekerja asal Sidoarjo yang rencana bekerja di salah satu perusahaan industri.

Hingga Minggu (5/7), terdapat 16 orang terkonfirmasi positif. Sebanyak 15 di antaranya dinyatakan sembuh. Sementara satu pasien yakni BTG-15 meninggal dunia pada Jumat lalu.

Rekan BTG-14 itu memiliki riwayat klinis sakit ginjal. Ditambah virus korona yang menyerang telah menimbulkan infeksi sekunder (sepsis). Artinya virus itu menyerang seluruh organ tubuh pasien.

“Ada gangguan ginjal. Virus ini juga menyebabkan daya tubuhnya menurun. Mudah terinfeksi sekunder ini yang memperberat sampai meninggal,” kata Bahauddin.

Sesungguhnya, tim medis telah memberikan penanganan tepat kepada pasien. Wujudnya dengan pemberian obat sesuai keluhan. Dengan hasil pemeriksaan penunjang. Termasuk dengan pemberian antibiotik. “Hampir semua obat antibiotik itu resisten,” ucapnya. (edw/kri/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X