Calon Siswa SD Belum Penuhi Kuota, Pendaftaran Bakal Buka di Luar Jadwal

- Kamis, 2 Juli 2020 | 14:11 WIB

BONTANG – Hingga penerimaan peserta didik baru (PPDB) jalur zonasi pilihan dibuka tiga hari ini, kuota beberapa sekolah dasar (SD) masih belum terpenuhi. Berdasar aplikasi PPDB, tercatat lima sekolah dengan kondisi demikian.

Meliputi SD 001 Bontang Barat, SD 002 Bontang Barat, SD 004 Bontang Barat, SD 008 Bontang Utara, dan SD 010 Bontang Utara.

Kepala SD 001 Bontang Barat Harsili Patabang mengatakan, dari tiga rombel yang disediakan, baru satu terpenuhi. Total pendaftar pun masih 28 calon siswa. Padahal daya tampung di sekolah ini mencapai 96 siswa baru. “Belum cukup ini. Sisa kuotanya masih banyak,” kata Harsili.

Saat ini, di jalur reguler, jumlah pendaftar baru 16. Dengan usia terendah yakni 6 tahun 2 bulan. Batas usia ini lebih rendah dibandingkan sekolah lain. Mengingat rata-rata ambang batas umur terendah yakni 6 tahun 7 bulan.

Kondisi ini sama dengan tahun lalu. Bahkan ketika sudah ditambah perpanjangan pendaftaran luring. Kuotanya pun genap. Hingga akhir pendaftaran masih dibutuhkan 32 slot calon siswa baru.

Pendaftaran sistem online tahun lalu tercatat 55 anak memilih sekolah ini. Perinciannya, jalur zonasi satu 22 anak dan jalur zonasi dua 33 anak. Ketika kebijakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dikeluarkan terkait penambahan pendaftaran offline, hanya sembilan siswa baru yang mengambil kesempatan ini.

Rencananya, pihak sekolah memberlakukan skema serupa. Membuka pendaftaran di luar PPDB. Bahkan ketika proses kegiatan belajar mengajar mulai berlangsung.

“Tahun lalu ada saja orangtua yang membawa anaknya ketika sudah masuk kegiatan pembelajaran. Kanaan seperti itu kondisinya,” ucapnya.

Setiap pendaftar yang datang akan langsung diterima meski tercatat bukan dari satu zonasi. Menurutnya, skema ini diperbolehkan oleh Disdikbud. Akan tetapi, dia bakal berkoordinasi sehubungan dengan upaya ini. (*/ak/kri/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X