Liverpool Juara, Ditagih Janji untuk “Menyepi”

- Minggu, 28 Juni 2020 | 11:07 WIB
Rio Ferdinand
Rio Ferdinand

RIVALITAS klasik Liverpool dengan Manchester United sudah kadung nempel pada dua sosok mantan pemain United, Rio Ferdinand dan Gary Neville. Bahkan jiwa Liverpool-haters-nya yang ada dalam diri Ferdinand dan Neville itu pun terbawa sampai sekarang saat keduanya sama-sama duduk sebagai pandit.

Masih ingat pada awal-awal Premier League dihentikan. Ferdinand termasuk sosok yang mendukung agar Premier League tak dilanjutkan dan status liga utama Inggris tersebut disudahi dengan tanpa memberikan mahkota juara. Seperti yang sudah terjadi dengan Ajax Amsterdam di Eredivisie.

Begitu pula Neville yang bercanda bakal siaran di Sky Sports musim depan mengenakan jersey Liverpool dengan logo asterisk. ’’Kita masih mempunyai sedikit lelucon dalam 20 tahun ke depan,’’ ejek Neville. Dan, begitu Jordan Henderson dkk resmi ditahbiskan sebagai kampiun Premier League kemarin WIB (26/6), kedua anak buah Sir Alex Ferguson itu pun “menghilang”.

Ya, keduanya tidak lagi berkicau di Twitter seperti biasanya saat Kopites meramaikan lini  masa. Akun mereka juga dibombardir gambar-gambar yang terkait selebrasi juara Liverpool. ’’Brb @Twitter…sampai jumpa lagi dalam beberapa pekan mendatang!,’’ kicau Ferdinand beberapa saat setelah kekalahan Manchester City atas Chelsea via akun Twitter-nya @rioferdy5, yang diikuti emoji tertawa. Meski begitu, pandit BT Sport tersebut masih menyampaikan ucapan selamat untuk The Reds, julukan Liverpool.

’’Selamat untuk @LFC…Juara Premier League. 28 kemenangan dari 31 laga...hanya bisa memujimu! Benar-benar layak…Teruslah lapar…Terutama usai kegagalan musim lalu meskipun bermain sangat bagus. Mental yang tangguh!’’ begitulah cuitan lanjutan Ferdinand beberapa saat setelah cuitan undur dirinya.

Kalau Ferdinand terang-terangan menyatakan rehat berkicau di Twitter untuk sementara waktu, maka Neville hanya mengunggah emoji lambaian tangan. Yang konyol, unggahan mantan tactician Valencia tersebut ditanggapi Sky Sports, tempatnya bekerja. ’’Adakah yang melihat @Gnev2?’’ tulis akun Twitter @SkySportsPL, yang disertai tagar #WheresGary. Kemarin, tagar itu banyak dituliskan fans-fans Liverpool di lini masa.

Bukan hanya itu, Sky Sports juga menyertakan video tiket pesawat tujuan Papua Nugini atas nama pandit 45 tahun itu. Persis seperti guyonan yang terlontar dari mulut Neville sebelum Juergen Klopp membuktikan suksesnya. ’’Liverpool bakal memenangi Premier League dan aku mungkin akan pindah ke Papua Nugini atau apalah!’’ begitu ucapan Neville, dilansir dari laman Daily Mirror. 

Mantan bek Liverpool yang juga rekan kerja Neville di Sky Sports, Jamie Carragher, pun becanda dengan pura-pura mencari Neville. ’’Aku sudah mencoba menghubunginya. Sepertinya  tak ada sinyal,’’ kata Carra, sapaan akrab Carragher, kepada Sky Sports. ’’Mungkin dia pergi ke bawah tanah lagi. Dia mengatakan ketika awal musim, United akan memenangi Premier League. Cendekiawan top!’’ sindir Carra yang turut merasakan 11 trofi bersama Liverpool dalam kurun waktu 1996 – 2013 itu. Tentunya tanpa Premier League. (ren)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X