Dituntut Cerdas Jaga Kondisi

- Senin, 27 April 2020 | 10:51 WIB
PANTAU KEBUGARAN: Dian Okta intens berkomunikasi dengan pemain Mitra Kukar. DONY/KP
PANTAU KEBUGARAN: Dian Okta intens berkomunikasi dengan pemain Mitra Kukar. DONY/KP

TENGGARONG - Memiliki tanggung jawab sebagai pesepakbola, memuntut para penggawa Mitra Kukar  tetap bugar meski dalam kondisi berpuasa. Program latihan tetap diberikan oleh jajaran pelatih. Kendati demikian, intensitas latihan sedikit berkurang dari hari biasa di luar ramadan.

Hal tersebut disampaikan oleh pelatih fisik Mitra Kukar Dian Okta. Pelatih asal Padang itu mengaku intens berkomunikasi dengan pemain terkait program latihan. “Kadang lewat grup whatsapp, kadang langsung meeting via aplikasi,” kata pelatih berlisensi B AFC tersebut.

Dian tak menampik, program latihan saat berpuasa berbeda dengan program di hari normal. Untuk itu selain mengurangi intensitas latihan, Dian juga menuntut kesadaran para pemain untuk menjaga pola hidup sehat.

“Kami berharap pemain tidak mucil, terutama soal jam tidur malam. Pun demikian dengan saat bersantap sahur, usahakan selepas sahur jangan langsung tidur. Itu akan berpengaruh pada berat tubuh mereka,” imbuh Dian.

Soal asupan makanan saat berbuka dan sahur, Dian tak terlalu banyak memberikan masukan. Sebab dia meyakini semua pemain sudah mengetahui apa yang harus dikonsumsi. “Yang penting kurangi yang berminyak. Suplemej juga sangat penting,” tuturnya. (don)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X