Pesta Abaikan Masa Karantina

- Senin, 6 April 2020 | 13:46 WIB
Kyle Walker
Kyle Walker

MANCHESTER– Kyle Walker jadi sorotan seperti attacking midfielder Aston Villa, Jack Grealish. Walker ketahuan melanggar masa karantina setelah menghimbau fansnya supaya tetap di rumah selama pandemi korona. Persis seperti Grealish. Bedanya, kalau Grealish pergi ke rumah temannya untuk berpesta (29/3), fullback Manchester City itu berpesta di rumahnya.

Dilansir laman Daily Mirror, Walker mengundang dua wanita panggilan ke rumahnya di salah satu apartemen mewah di Hale, Cheshire. Ketiganya disebutkan menggelar pesta seks tiga jam. ’’Dia yang mengundangku,’’ sebut Louise McNamara, salah satu wanita panggilan itu. Usia Kai, sapaan akrab McNamara, masih 21 tahun.

Begitu pula wanita panggilan lainnya yang diketahui berkebangsaan Brasil. Usianya juga masih muda, 24 tahun. Kedua gadis ini dilaporkan sudah tiba di apartemen berharga GBP 8 ribu (Rp 161,1 juta) per bulan tersebut pada Selasa malam pukul 22.30 waktu setempat (31/3). Atau malam sebelum dia menyampaikan himbauan pemerintah setempat kepada fans City.

’’Tetap di dalam rumah, jangan lupa cuci tangan, ikutilah protokol, dan lindungilah NHS (tenaga medis Inggris). Ini sulit, tetapi pertama dan paling utama, pikirkan kesehatan orang lain, lindungi orang tuamu dan anggota keluarga yang bisa menyebarkannya,’’ begitu bunyi himbauan Walker, dilansir Manchester Evening News, pada Rabu pagi (1/4).

Walker membayar Kai dan rekannya masing-masing GBP 2200 (Rp 44,3 juta). Kepada The Sun, Kai malah menasehati Walker. ’’Kyle benar-benar harus jadi lebih baik. Di satu sisi dia mengundang orang ke rumahnya untuk berpesta seks. Pada hari berikutnya, dia mengajari orang tentang perlunya tetap aman. Dia munafik dan membuat orang beresiko,’’ kecam Kai.

Pemain yang termasuk salah satu bek mahal itu pun kini beresiko terkena sanksi dari Pep Guardiola, pelatihnya di City, dan tactician timnas Inggris Gareth Southgate. Itu belum termasuk sanksi sosial yang akan dia dapat dari publik Manchester. Terutama dari pihak berkepentingan, seperti kepolisian setempat.

’’Dalam kesempatan ini, aku meminta maaf atas ulahku pekan lalu. Aku sadar posisiku sebagai pesepakbola profesional yang telah memiliki tanggung jawab sebagai panutan. Sebab itu aku meminta maaf kepada keluarga, teman, klub, fans, dan publik karena sudah mengecewakan mereka,’’ tutur Walker dalam permintaan maafnya kemarin WIB (5/4). (ren)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X