Virtual Race, Button Jadi Partner Norris

- Minggu, 5 April 2020 | 13:26 WIB

BALAPAN virtual GP Vietnam akan mengudara besok pagi (6/4). Yang menarik adalah kehadiran mantan juara F1 Jenson Button di lineup. Dia akan menjadi rekan Lando Norris yang menjadi representasi McLaren.

Hingga tadi malam, nyaris semua tim sudah memastikan nama pembalap virtual mereka. Ada tiga tim, Renault, Mercedes dan Racing Point belum mengonfirmasi siapa pembalap yang akan mengaspal di sirkuit virtual Albert Park, Melbourne, Australia.

“Dia (Button, Red) bergabung dalam sebuah balapan di iRacing dan dia sangat cepat!,” kata Norris sebagaimana dikutip Essentially Sports. Sebelumnya, Norris juga mewakili McLaren saat balapan virtual pertama GP Bahrain pekan lalu. Bagi dia, kehadiran Buttan diharapkan bisa memberikan perubahan dalam balapan. “Aku berharap dia bisa menjadi pemain kunci (buat tim). Game ini berbeda, tidak akan mudah untuk dimainkan,” lanjutnya.

Balapan virtual kali ini bakal lebih ramai dengan para bintang balap F1 musim 2020. Selain Norris, ada Charles Leclerc bersama adiknya Arthur menjadi wakil Ferrari. Red Bull mengirim Alexander Albon, lalu George Russel dan Nicholas Latifi mewakili Williams. Juga ada pembalap asal Italia Antonio Giovinazzi dari Alfa Romeo. (nap)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X