Disukai karena Banyak Cash Back

- Jumat, 13 Maret 2020 | 11:56 WIB

MARAKNYA layanan fintech menguntungkan bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Konsumen menjadi lebih praktis dalam pembayaran. Sebab, konsumen tidak perlu mengeluarkan uang dan penjual pun tak perlu repot memberikan kembalian.

Atik Hadiyati, pemilik warteg di kawasan Ketintang, Surabaya, mengaku menggunakan layanan Ovo dan Gopay sejak Oktober 2019. Kian hari, kian banyak pembeli yang menggunakan pembayaran melalui dua layanan fintech tersebut di warungnya. ’’Rata-rata yang pakai Ovo dan Gopay itu karyawan,’’ katanya (12/3).

Menurut Atik, karyawan memang merupakan konsumen yang paling sering datang ke warungnya. Sebab, lokasi warteg milik Atik berdekatan dengan kantor beberapa perusahaan dan kos-kosan karyawan. Setiap jam makan siang, warung milik Atik ramai didatangi pengunjung.

Bagus Saputra, salah seorang konsumen Atik, mengaku lebih senang membayar dengan menggunakan Ovo dan Gopay. ’’Saya pakai dua-duanya. Kadang saya bandingkan isi saldo dan cash back dari dua aplikasi ini sebelum membayar,’’ ungkapnya.

Karyawan PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) tersebut menyatakan, dalam sepekan dirinya bisa tiga kali makan di warung Atik. Dari transaksi di warung itu, dia sudah mendapatkan ratusan ribu Ovo points dan puluhan ribu cash back Gopay. Program cash back itu membuatnya betah makan siang di warteg milik Atik. ’’Kita sih maunya gini terus, cash back saja terus. Enak. Haha,’’ ujarnya. (rin/c19/hep)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB
X