Suzuki XL7 Panaskan Persaingan SUV

- Senin, 2 Maret 2020 | 14:26 WIB
XL7. Mobil dengan tagline
XL7. Mobil dengan tagline

SAMARINDA- Momen yang dinantikan masyarakat Kaltim tiba. Akhir pekan lalu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bekerja sama dengan PT Samekarindo Indah menghadirkan armada terbarunya ke Bumi Etam, XL7. Mobil dengan tagline "The New Extraordinary SUV" ini dihadirkan di Atrium BIGMall Samarinda, Sabtu (29/2).

Director Marketing PT Suzuki Indomobil Sales Dony Ismi Himawan Saputra mengatakan, melalui produk barunya tersebut pihaknya berusaha menjadi bagian yang tak terpisahkan dari masyarakat Samarinda. Tak hanya produk yang berkualitas, namun juga dalam pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas dan berkontribusi pada perekonomian nasional.

Baik dalam penjualan produk dan peningkatan jumlah ekspor dan juga kegiatan CSR. “Suzuki XL7 adalah sebuah SUV yang akan menjadi pilihan baru bagi pencinta Suzuki di Indonesia. Selain itu, XL7 juga akan menjadi salah satu andalan ekspor yang kami targetkan masuk ke-30 negara,” ujarnya, di sela peluncuran.

Dia mengungkapkan, Suzuki XL7 diproduksi di pabrik yang berlokasi di Cikarang, Jawa barat dengan nilai investasi Rp 10 triliun. Mobil ini dihadirkan untuk memenuhi pasar domestik Indonesia dan Kaltim khususnya. “Namun kami juga akan ekspor ke berbagai negara di dunia, mulai dari Asia, Eropa hingga Amerika Latin,” ucapnya.

Suzuki XL7 memiliki tampilan eksterior yang gagah dengan adanya muscular weeping cross bar-front chrome grille design, bold LED headlamp with DRL, dan roof rail. Dari segi interior, XL7 memiliki kabin yang lebih nyaman dengan warna hitam yang sporty and armrest pada baris pertama serta kedua.

”Selain itu terdapat juga audio system touch screen 8 inch, carbon fibered pattern dashboard, ventilated cup holder, serta tampilan Multi information Display (MID) yang modern,” tambah Bambang Sunaryadie, selaku TFT- Sales Force Development PT Suzuki Samekarindo Indah.

ia menuturkan, Suzuki XL7 dibekali mesin K15B berkapasitas 1.462 cc yang dapat menghasilkan daya sebesar 104,7 PS pada putaran 6.000 rpm serta torsi maksimal 138 Nm pada putaran A400 rpm. SUV terbaru Suzuki ini memiliki dimensi 4.450 mm x 1.775 mm x 1.710 mm serta jarak sumbu roda sepanjang 2.740 mm dan didukung dengan ground clearance setinggi 200 mm.

Owner PT Suzuki Samekarindo Indah Andy Ananta Putra Suardana mengatakan, secara nasional Suzuki menargetkan penjualan XL7 sebanyak 20 persen dari market share atau sebanyak 2.000 unit per bulan. Dari 11 gelaran launching yang telah dilakukan, antusiasme masyarakat sangat baik dengan fitur-fitur yang luar biasa disambut animo yang sangat baik.

Untuk menambah kenyamanan berkendara, Suzuki XL7 hadir dengan fitur-fitur canggih seperti smart e-mirror yang merupakan spion tengah dengan fungsi untuk merekam kejadian pada sisi depan maupun sisi belakang mobil secara langsung, juga terdapat Keyless push start stop button, AC digital auto climate with heater serta power outlet hingga baris ketiga.

Selain itu, untuk menambah faktor keamanan, Suzuki XL7 dilengkapi fitur ABS & ABD, dual SRS airbag, ISOFIX, Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Programme (ESP), sensor parkir, kamera belakang, serta kunci immobilizer.

SUV ini juga berbasis platform HEARTECT yang membuat kendaraan jauh lebih ringan namun tetap kukuh dan meningkatkan performa berkendara serta efisiensi bahan bakar. Sebagai The New Extraordinary SUV, Suzuki XL7 memiliki tiga keunggulan utama yaitu eksterior yang tangguh, interior yang nyaman, serta berbagai fitur yang canggih.

“Seluruh kelebihan itu membuat XL7 sebagai SUV 7-seater yang tangguh dengan tampilan yang lebih modern dan berkarakter. Kami harap, mobil terbaru kami ini mampu mendukung aktivitas keluarga Indonesia yang menyukai petualangan menyenangkan bersama orang-orang tercinta," pungkas Andy Ananta Putra Suardana, Owner Suzuki PT Samekarindo Indah. (*/ain/ndu/k18)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Ekonomi Bulungan Tumbuh 4,60 Persen

Kamis, 28 Maret 2024 | 13:30 WIB

2024 Konsumsi Minyak Sawit Diprediksi Meningkat

Selasa, 26 Maret 2024 | 12:21 WIB

Pemprov Kaltara Tawarkan 17 IPRO ke Amerika

Selasa, 26 Maret 2024 | 09:30 WIB
X