Wagub: Pahami Jiwa dan Bakat Anak

- Senin, 24 Februari 2020 | 11:18 WIB
EVENT: Wagub Hadi Mulyadi (tengah) bersama panitia dan pendukung Gelaran COFF4 2020.
EVENT: Wagub Hadi Mulyadi (tengah) bersama panitia dan pendukung Gelaran COFF4 2020.

SAMARINDA–Sedikitnya 30 grup drum band dari empat daerah di Kaltim mengikuti gelaran Choral Orchestra Folklore Festival 2020 (COFF4). Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim Hadi Mulyadi mengapresiasi bahkan mendukung penuh acara yang diselenggarakan Festive Indonesia itu.

Menurut Wagub Hadi, lomba yang melibatkan peserta dari kalangan generasi muda mulai jenjang sekolah dasar hingga sekolah lanjutan atas (SMA) sangat positif.

"Lomba ini sangat positif guna mendukung tumbuh kembang, minat serta bakat anak-anak kita," kata Hadi Mulyadi saat membuka COFF4 2020 di GOR Segiri, Jalan Kusuma Bangsa Samarinda, Sabtu (22/2).

Selain itu, Hadi berharap, banyak lembaga maupun institusi dan organisasi yang menggelar berbagai acara atau lomba bagi anak-anak generasi penerus bangsa. Bagi Hadi, tidak semua anak harus berprestasi secara akademis, tapi bisa di bidang seni juga olahraga dan religi (keagamaan).

Karena itu, Hadi mengingatkan semua pihak terutama para orangtua dan pihak sekolah bahkan pemerintah harus memahami jiwa dan bakat anak-anaknya.

“Anak-anak pasti memiliki bakat di bidang masing-masing, baik akademis, seni, olahraga, maupun religi. Saya berharap, pemerintah, guru, dan orangtua dukung mereka mengikuti kegiatan-kegiatan bersifat positif. Untuk mempersiapkan jiwa dan mental generasi penerus bangsa," harapnya.

Wagub berharap, lebih banyak event yang digelar berbagai pihak. Terutama, sebagai upaya bersama memberi ruang gerak sekaligus mendorong dan memacu anak-anak berkreasi dan meraih prestasi.

Ketua Panitia COFF4 Agus Sumanto mengatakan, kegiatan digelar selama dua hari (22–23 Februari) diikuti  30 grup drum band dari sekolah dasar (SD) hingga SMA dari Kota Samarinda, Balikpapan, Kabupaten Berau, dan Kutai Kartanegara. "Selain 30 grup band, juga 3 grup taman kanak-kanak dari Kota Samarinda ikut memeriahkan," sebutnya.

Ditambahkannya, Festive Indonesia menggelar COFF sebanyak enam event. Yakni, seri pertama dan kedua di Kota Balikpapan, seri ketiga di Jogjakarta dan seri keempat ini di Samarinda. Berikutnya, seri kelima Kota Makassar Sulawesi Selatan dan seri keenam di Balikpapan.

Lomba drum band kali ini menghadirkan para juri terdiri Bambang Nurdianto, Heriyanto, Bayuda Romun, Hendri Sulistyo, dan Rachmadani. COFF4 merupakan the region series untuk drum battle, guard contest (junior, open, duet), dan marching concert kategori melodica, scholastic, concert band, junior, dan senior stage corps.

"Seri ini, kita mempertandingkan marching concert, brass wind ensemble, dan colorguard contest," ungkap Agus.

Hadir Ketua PDBI Kaltim, KONI, Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Pariwisata Kaltim, pejabat Korem 091 ASN, pimpinan grup drum band kabupaten dan kota di Kaltim. (yans/ri/adv/kri/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X