Jawaban Lukisan Misterius

- Rabu, 19 Februari 2020 | 10:23 WIB
-
-

Selama puluhan tahun Museum Allentown Art di Pennsylvania, Amerika Serikat, memajang lukisan Potret Gadis Muda. Siapa pembuatnya bikin bingung. Hanya dijelaskan asalnya dari Studio Rembrandt. Otoritas menyebutkan bahwa lukisan berumur 400 tahun itu milik seniman tak dikenal yang menggarap karyanya di workshop Rembrandt.

Siapa sangka ternyata lukisan tersebut justru karya Rembrandt, salah seorang pelukis besar sepanjang sejarah Eropa. Hal itu diketahui setelah museum mengirim lukisan ke New York University (NYU) untuk konservasi dan pembersihan dua tahun lalu. Sejumlah alat digunakan, termasuk X-ray, inframerah, dan mikroskop elektron. Dari situ diketahui, garis lukisan yang ditorehkan memang milik Rembrandt.

Elaine Mehalakes, wakil pimpinan kurator Museum Allentown Art, mengatakan, saat lukisan tersebut dibawa ke museum pada 1961, diyakini itu karya Rembrandt. Namun, sepuluh tahun kemudian, sekumpulan ahli memastikan bahwa itu buatan asistennya.

Dengan hasil dari NYU, kebingungan tersebut telah menemukan jawabannya. ”Kami sangat terkejut dan senang. Lukisan ini memiliki sinar yang lebih terang dari sebelumnya,” kata Mehalakes sebagaimana dikutip dari Associated Press. (bil/c9/ayi)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X