Program Smart City Kejar Lingkungan Cerdas

- Senin, 10 Februari 2020 | 23:34 WIB
Aji Syarief Hidayatullah
Aji Syarief Hidayatullah

SAMARINDAProgram smart city sudah berjalan sejak awal 2019 dan terus digeber. Sempat berpolemik soal simbol huruf A, M, A dalam kata Samarinda disebut-sebut menjiplak karya desainer visual asal Negeri Paman Sam, George Bokhua.

Kini, pemkot kembali menyusun agar program ini menjadi katalis visi-misi Samarinda sebagai kota perdagangan, jasa, dan industri.

Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Samarinda Aji Syarief Hidayatullah, sepanjang 2019 pencanangan kota cerdas berkutat di internal pemerintah dengan pemerataan sistem berbasis elektronik. “Sistem ini sudah berjalan. Kini fokus untuk pengembangan kawasan,” ucapnya dikonfirmasi via seluler.

Ada enam tahapan untuk interpretasi program kota cerdas ini, yakni smart government, smart economy, smart mobility, smart environment, smart people, dan smart living. Lanjut Dayat, sapaannya, selepas konsentrasi pembenahan kawasan Citra Niaga dengan sistem berbasis elektronik, penanganan smart city pada 2020 ini ada dari segi lingkungan cerdas.

Sebut saja Taman Samarendah dan Taman Cerdas, di dua taman ini pemkot mulai dengan pemasangan jaringan wifi agar masyarakat lebih nyaman bersantai. Diskominfo memang hanya sektor pengawal agar pengerjaan program kota cerdas ini bisa berjalan. “Semua tetap di instansi teknis,” tuturnya.

Selain itu, menciptakan lingkungan cerdas, pemkot tengah membangun ruang terbuka hijau lain di sekitar Jalan Slamet Riyadi. Taman ini akan menjadi salah satu opsi warga Kota Tepian bersantai menikmati pemandangan Sungai Mahakam. “Nanti ditangani langsung DLH (Dinas Lingkungan Hidup),” akunya.

Rencana strategi smart city Samarinda pun aku dia akan dievaluasi bersama Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) medio Maret mendatang. Nah, dari evaluasi itu program yang sudah berjalan setahun terakhir ini akan disinergikan dengan berbagai program pembangunan daerah. “Intinya, rancangan yang sudah ada diperkuat,” singkatnya. (ryu/dns/k8)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X