Gauff-Osaka Bentrok Lagi

- Kamis, 23 Januari 2020 | 15:08 WIB
Naomi Osaka dan Coco Gauff
Naomi Osaka dan Coco Gauff

MELBOURNE - Ulangan babak ketiga grand slam Amerika Serikat (AS) Terbuka Agustus lalu terjadi di Australia Terbuka tahun ini. Juara bertahan Naomi Osaka bakal kembali bersua petenis belia AS Cori 'Coco' Gauff di babak ketiga alias 32 besar hari ini. Itu dipastikan setelah keduanya mengempaskan lawan masing-masing kemarin.

Osaka menembus babak ketiga dengan menumbangkan petenis Tiongkok Zheng Saisai dua set langsung 6-2, 6-4. Meski menang mencolok, mantan ranking satu dunia itu masih sempat frustasi di pertengahan pertandingan. Itu dia ungkapkan dengan membanting raket.

“Raketku secara magis terbang dari tangan. Aku tidak bisa mengontrolnya,” ucap Osaka usai pertandingan dengan tersenyum dilansir NBC Sports. “Maaf, itu hanya caraku menghilangkan frustasi. Memang tampak kekanak-kanakan,” tambahnya.

Sesaat setelah Osaka menang, giliran Gauff yang menyegel tiket 32 besar. Petenis 15 tahun itu mengalahkan petenis Rumania Sorana Cristea dalam tiga set 4-6, 6-3, 7-5. Temponya 2 jam 6 menit. Setelah pertandingan, Gauff langsung mengaku lebih siap bertarung melawan Osaka di pertemuan kali ini.

“Aku sudah tahu apa yang harus aku lakukan,” ucapnya. “Tidak sabar untuk menanti pertandingan besok (hari ini, red),” tambah juara Linz Open 2019 tersebut.

Pada pertemuan pertama Agustus lalu, Osaka menang telak 6-3, 6-0. Itu adalah kali pertama keduanya bersua secara langsung di lapangan. Duel tersebut menyita perhatian setelah Osaka mengajak Gauff bergabung untuk ikut berkomentar pasca pertandingan. Padahal, komentar usai laga di dalam lapangan biasanya hanya dilakukan oleh petenis pemenang pertandingan.

“Senang melihat dia terus tumbuh di dalam pertandingan. Dan menurutku dia menjadi jauh lebih baik dengan begitu cepat,” ucap Osaka mengomentari Gauff.

Dari pertandingan lain, juara Australia Terbuka 2018, Caroline Wozniacki, selamat dari kekalahan atas petenis Ukraina Dayana Yastremska di babak kedua. Wozniacki yang sudah memastikan ajang ini sebagai turnamen pemungkasnya sepanjang karir sempat tertinggal 1-5 di set pertama. Di set kedua dia kembali telat panas dengan kalah 0-3 lebih dulu.

Beruntung, petenis Denmark itu masih bisa bangkit dan menang 7-5, 7-5 dalam tempo 2 jam 2 menit. Usai memastikan kemenangan, mantan ranking atu dunia itupun tidak bisa menutupi rasa emosionalnya dengan menangis di lapangan.

“Terima kasih atas dukungan kalian semua,” ucap Wozniacki kepada penonton. “Kehadiran kalian sungguh sangat berarti untukku,” tambah petenis yang telah mengumpulkan 30 gelar WTA Tour sepanjang karir tersebut. (irr)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Pemain Terbaik Februari Jadi Milik Lilipaly

Jumat, 29 Maret 2024 | 12:40 WIB

Clippers Libas 76ers dengan Skor Tipis

Jumat, 29 Maret 2024 | 02:26 WIB

Matangkan Program Latihan, Baru Pindah Venue

Senin, 25 Maret 2024 | 12:15 WIB

IMI Kaltim Gencarkan Event

Senin, 25 Maret 2024 | 10:55 WIB

Zohri Geber Latihan di Phoenix

Senin, 25 Maret 2024 | 10:50 WIB

Angkat Besi Kaltim Tatap Persiapan Khusus

Senin, 25 Maret 2024 | 10:15 WIB

Ajang PON Pertama, Siap Kerja Keras demi Emas

Senin, 25 Maret 2024 | 09:15 WIB

Bikin Pelatih Terkagum-kagum

Senin, 25 Maret 2024 | 07:50 WIB

Wushu Kaltim Target Maksimal di Piala Wapres

Sabtu, 23 Maret 2024 | 13:00 WIB

Panitia Pelatda Pastikan Semua Atlet Ambil Bagian

Jumat, 22 Maret 2024 | 14:25 WIB

Max Verstappen Ancam Pergi dari Red Bull

Jumat, 22 Maret 2024 | 13:25 WIB
X