Persiba Tambah Empat Pemain Anyar

- Selasa, 21 Januari 2020 | 12:00 WIB
Gede Widiade
Gede Widiade

BALIKPAPAN - Menyongsong kompetisi Liga 2 2020, Persiba Balikpapan terus menambah kekuatan. Setelah resmi mengikat 20 pemain, Beruang Madu dipastikan kedatangan empat pemain anyar.

Empat pemain itu, dikatakan Ketua Umum Persiba Gede Widiade, berposisi sebagai stopper, gelandang serang, dan gelandang bertahan.

"Untuk nama-namanya nanti biar pelatih yang menyampaikan. Intinya, mereka semua sudah tekan kontrak dan akan ikut pemusatan latihan tanggal 10 Februari mendatang," kata Gede yang juga mantan CEO Persija Jakarta, Senin (20/1).

Di antara empat pemain tersebut, Gede menyebut, ada yang pernah merumput di Liga 1, juga tampil pada PON dan Timnas Indonesia U-19. Untuk posisi stopper dan striker, bahkan disebut Gede adalah pemain senior yang cukup berpengalaman di Indonesia.

Dengan tambahan skuat ini, Gede berharap, coach Angel Alfredo Vera bisa membawa Persiba naik kasta. “Tinggal secara teknis nanti coach yang bertanggung jawab membawa Persiba ke Liga 1,” ungkap Gede.

Manajemen Persiba tampaknya lebih serius musim ini. Maklum saja, Persiba pada musim lalu bisa dikatakan gagal total. Ditarget mampu menembus Liga 1, Beruang Madu justru terseok-seok sejak awal musim. Jangankan lolos ke Liga 1, menembus babak delapan besar saja gagal diwujudkan Persiba.

Selain mempertahankan pemain yang dinilai berkontribusi, Persiba juga mendatangkan sejumlah pemain, seperti Yudistira Mambrasar dan Edy Gunawan. Sementara di pos pelatih, Angel Alfredo Vera yang sukses mengantar Persipura juara ISC dan Persebaya juara Liga 2 didapuk menggantikan Satia Bagdja Ijatna. (hul/is/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB

Alcaraz Mundur dari Barcelona Open

Senin, 15 April 2024 | 11:10 WIB

Arung Jeram Kaltim Tekankan Pentingnya Regenerasi

Senin, 15 April 2024 | 09:15 WIB

Duel Sisa 1 Detik, Max Hantam Justin Hingga Ambruk

Minggu, 14 April 2024 | 12:49 WIB

Mulai Fokus Penentuan Status Unggulan

Sabtu, 13 April 2024 | 20:00 WIB

Jorge Martin Makin Dekat ke Pabrikan Ducati

Sabtu, 13 April 2024 | 17:15 WIB

Detroit Pistons Jalani Musim Terburuk 

Sabtu, 13 April 2024 | 14:50 WIB

Siapkan Pendampingan Penyusunan PPA

Sabtu, 13 April 2024 | 14:30 WIB

Hanya Sisakan Jojo di Semifinal

Sabtu, 13 April 2024 | 11:52 WIB

Bola Tangan Kaltim Hasrat Bidik Emas Lagi  

Selasa, 9 April 2024 | 18:15 WIB
X