Pasokan Listrik ke MMB Hanya di Bibir

- Selasa, 21 Januari 2020 | 10:25 WIB
ilustrasi
ilustrasi

SENDAWAR–Pembangunan jaringan listrik ke Kecamatan Mook Manar Bulatn (MMB) sebatas rencana. Listrik tak kunjung dinikmati warga. Pengadaan listrik yang selama ini dijanjikan untuk diatasi secepat mungkin, ternyata hanya di bibir.

"Itu hanya janji pemanis untuk kami (warga). Belum ada aksi konkret dari PLN. Mulai bupati pertama hingga sekarang belum juga terpenuhi," cetus Nuel, warga MMB, kepada media ini, kemarin (20/1). 

Dia mengaku, jarak antara Melak dengan kampungnya tak begitu jauh. Tapi harus menyeberangi Sungai Mahakam. "Pihak PLN harusnya memikirkan caranya bagaimana, jika ada kendala sampaikan juga kepada warga. Jangan hanya membisu," katanya.

Dikonfirmasi terpisah, Manager PT PLN Rayon Melak Aziz Asyari mengatakan, telah berusaha semaksimal mungkin melakukan penerangan di wilayah tersebut. Kendala terbesar ialah menghubungkan jaringan listrik menyeberangi Sungai Mahakam.

"Kami bangun tower dulu. Tak bisa sembarangan. Jika sudah terbangun, pun tidak bisa langsung menyala. Butuh proses," jelasnya saat dihubungi Kaltim Post, belum lama ini.

Usulan pembangunan tower telah disetujui. Pihaknya bersama pemerintah daerah berusaha semaksimal mungkin, untuk mewujudkan impian listrik di MMB pada 2020. “Jika tidak ada halangan, tahun ini dipastikan MMB akan terang benderang," tukasnya. (rud/kri/k8) 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X