Remaja 19 Tahun Gondol 22 Motor, Hasil Curian untuk Foya-Foya dan Main Cewek

- Jumat, 17 Januari 2020 | 14:10 WIB
Arif yang sukses menggondol 22 motor.
Arif yang sukses menggondol 22 motor.

BALIKPAPAN – Usia Arif masih muda. Baru 19 tahun. Tapi untuk urusan kejahatan, catatannya cukup fantastis. Sudah 22 motor ia gondol. Aksinya berakhir pada Rabu (15/1) setelah diamankan kepolisian saat bersembunyi di Samarinda.

Sebelum tertangkap, Arif sempat mencoba kabur. Aksinya terakhir kali di kawasan Sepinggan, Balikpapan pada Selasa (14/1). Satu unit Yamaha Vixion hitam pun diamankan sebagai barang bukti.

Kapolsekta Balikpapan Selatan Kompol Harun Purwoko mengatakan pihaknya masih mendalami kasus ini. Berdasarkan pemeriksaan awal, pelaku diduga telah beraksi di 22 TKP. Semua aksi tersebut dilakukannya dalam waktu kurang lebih setahun.

“Dua aksinya di Balikpapan. Juga ada di Samboja, Bentuas, Muara Jawa, Sangasanga, dan Palaran,” bebernya.

Dia menjelaskan, modus pelaku ialah menunggu di tempat-tempat umum. Memantau para pengendara. Ketika ada yang lupa melepas kunci dari motornya, jadilah dia mangsa Arif.

Berdasarkan pengakuan pelaku, dalam sebulan dia bisa menjual hingga 2 unit motor curian. “Dia bilang kalau rezeki dapat dua. Kalau belum rezeki tidak dapat sama sekali,” ujar Harun. Hasil curiannya dijual secara online melalui sosial media. Kendaraan tersebut difoto, dengan dicantumkan harga dan lokasi janjian. Terakhir kali, motor curiannya dibanderol Rp 7 juta. Namun, untuk motor kecil seperti matic, ia memasang harga sekitar Rp 4 juta.

Arif mengaku pekerjaannya sehari-hari sebagai buru lepas. Saat beraksi di Sepinggan pun, ia sedang bekerja mengangkat-angkat barang.

Bukannya terdesak ekonomi, uang hasil curian malah dipakai untuk senang-senang. “Untuk belanja, foya-foya. Sama untuk main cewek juga,” ucapnya. Saat ini, Arif harus meringkuk di balik sel. Atas pelanggaran Pasal 363 KUHP, ancaman hukuman penjara 5 tahun. (*/okt/ms/k18)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X