Selidiki Penembakan di THM Celcius, Polisi Amankan 3 Orang

- Senin, 13 Januari 2020 | 19:01 WIB
Polisi memasang garis polisi di lokasi kejadian. (MyM/prokal.co)
Polisi memasang garis polisi di lokasi kejadian. (MyM/prokal.co)

SAMARINDA - Tiga orang inisial Fj, Ir dan As diamankan oleh Satuan Reserse Kriminal Polres Samarinda yang diduga melakukan pengeroyokan dan penyalahgunaan senjata api di Tempat Hiburan Malam (THM) " Celcius" Jl Gatot Subroto. Penangkapan tiga orang sejak Minggu (12/1/2020) pagi. 

"Terkait masalah keributan di Celcius Jl Gatot Subroto, sampai saat ini kita amankan tiga orang diduga pelaku pengeroyokan dan penggunaan senjata api tanpa izin. Dalam hal ini,  kita masih mendalami dan meminta keterangan saksi terkait menguatkan bukti peristiwa kasus ini," kata Kasat Reskrim Polres Samarinda Kompol Damus Asa, Senin (13/2020). 

Polisi sebelumnya telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara di Tempat Hiburan Malam (THM) Celcius Jl Gatot Subroto, hari Minggu kemarin pukul 18.35. Selongsong peluru disita dari olah TKP tersebut. 

"Kita masih mendalami siapa pelaku (penembakan senjata api) dan perannya apa. Sampai sekarang ada 6 saksi kita periksa," ujar Damus yang ditemui ruang kerjanya.  

Selain itu, polisi juga memeriksa kamera CCTV di lokasi kejadian penembakan. Dan garis polisi masih terpasang di THM Celcius.  

Kejadian penembakan pada hari Minggu pukul 03.00 saat pengunjung THM Celcius hendak pulang. Tembakan senjata api lebih dari satu kali dan mengarah ke udara. Korban pengeroyokan Rahmadi (37) yang didampingi kuasa hukumnya telah diminta keterangannya. (mym)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X