Satu Jam, 3 Rumah Ludes

- Jumat, 10 Januari 2020 | 14:40 WIB
Kurang lebih satu jam api berkobar di kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Al Falah, Rt 41, Kelurahan Baru Ilir, Balikpapan Barat. Tiga rumah ludes, sementara tiga rumah lainnya terkena dampak kebakaran pukul 14.40 Wita itu
Kurang lebih satu jam api berkobar di kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Al Falah, Rt 41, Kelurahan Baru Ilir, Balikpapan Barat. Tiga rumah ludes, sementara tiga rumah lainnya terkena dampak kebakaran pukul 14.40 Wita itu

BALIKPAPAN – Kurang lebih satu jam api berkobar di kawasan permukiman padat penduduk di Jalan Al Falah, Rt 41, Kelurahan Baru Ilir, Balikpapan Barat. Tiga rumah ludes, sementara tiga rumah lainnya terkena dampak kebakaran pukul 14.40 Wita itu.

Akibatnya 13 kepala keluarga dan 43 jiwa kehilangan tempat tinggal. “Tiga rusak berat, tiga rumah rusak ringan,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balikpapan Suseno yang tampak mengomandoi jajarannya di lokasi. BPBD mengerahkan 13 mobil pemadam dan tangki air. Dibantu pula instansi terkait lainnya.

Informasi dihimpun, api mulai terlihat di salah plafon rumah korban. “Saya lihatnya sudah ada api, warga berteriak kebakaran,” kata Mukmin warga sekitar lokasi. Permukiman padat dan akses jalan yang kurang dari 3 meter membuat petugas pemadam kesulitan.

Mereka menarik slang masuk untuk mendekat ke sekitar sumber api. Warga dan masyarakat juga mulai memadati lokasi, sehingga sempat menyulitkan petugas. Namun, kurang lebih satu jam berkobar, api bisa dipadamkan.

Sementara Kapolresta Balikpapan Kombes Pol Turmidi belum bisa memastikan penyebab dan sumber api. “Kami masih himpun keterangan saksi. Lokasi dipasang garis polisi untuk memudahkan penyelidikan,” sebutnya.

Pihaknya tak ingin berandai-andai mengenai penyebabnya. “Nanti kalau sudah ada fakta didukung keterangan saksi. Ini masih dikumpulkan,” ujarnya. (aim/ms/k18)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X