X1 Bubar, IZ*ONE Jalan Terus

- Rabu, 8 Januari 2020 | 10:24 WIB
X1 (atas) dipastikan bubar, sementara IZ*ONE tetap lanjut.
X1 (atas) dipastikan bubar, sementara IZ*ONE tetap lanjut.

SEOUL– Kasus manipulasi voting pada program survival show Korea Selatan Produce 101 berefek panjang dan menjegal kerja keras para talent-nya untuk meraih mimpi sebagai idola. CJ ENM akhirnya buka suara tentang masa depan IZ*ONE dan X1 (dua grup idola yang lahir dari ajang itu). Perusahaan induk Mnet, stasiun TV penyelenggara program tersebut, mengungkapkan bahwa IZ*ONE akan melanjutkan aktivitas mereka.

’’Kami dan agensi para personel sepakat dan optimistis melanjutkan karir grup itu,” ungkap perwakilan CJ ENM pada Senin (6/1), sebagaimana dikutip Sports Today.

IZ*ONE diprediksi berjalan dengan proyek comeback album BLOOM*IZ. Pada November 2019, mereka sudah merilis foto, teaser, hingga highlight lagu album ketiga itu. Namun, hal itu terpaksa ditunda. Sebab, produser Produce 101 Ahn Joo-young ditetapkan sebagai tersangka kasus pengaturan voting pada show musim ketiga dan keempat.

Namun, kabar buruk justru menimpa adik mereka, X1. Grup jebolan Produce X 101 tersebut diumumkan bubar. Grup itu hanya bertahan lima bulan setelah debut pada 27 Agustus 2019. Dari program terakhir, Produce X 101, skandal pengaturan voting terkuak.

Pembubaran X1 diungkap dalam nota kesepakatan bersama yang dibuat sembilan manajemen asal para personel. ’’Member X1 dan agensi telah bernegosiasi, tapi gagal mencapai mufakat.” Demikian bunyi pernyataan resmi mereka pada Senin (6/1).

Dalam pernyataan terpisah, pihak CJ ENM mengatakan telah melakukan berbagai cara untuk mempertahankan X1. Swing Entertainment, sublabel mereka yang memanajemeni X1, juga telah melakukan negosiasi terpisah. ’’Meski demikian, kami menghormati pertimbangan agensi yang memilih bubar,” kata perwakilan pihak CJ ENM, sebagaimana dikutip Soompi.

Setelah kabar itu beredar, personel X1 asal MBK Entertainment, Nam Do-hyon dan Lee Han-gyul, merilis video singkat. Dalam video yang diunggah ke akun media sosial label tersebut, mereka meminta maaf kepada fans. Sayang, dua video itu sudah dihapus kemarin (7/1).

Do-hyon mengaku tidak menyesali pengalaman selama debut dan promosi dengan X1. ’’Dengan tulus, aku berterima kasih kepada para personel X1, staf kami, dan Oneit (sebutan fans X1) yang selalu mendukung kami. Tidak lupa, Swing Entertainment, kalian telah bekerja keras,” tulis maknae alias anggota termuda X1 itu.

Han-gyul mengungkapkan hal serupa. Buatnya, Produce X 101 memberi banyak pelajaran dan pengalaman berharga. Peraih peringkat ketujuh di Produce X 101 tersebut merasa bahagia karena menjadi bagian dari X1, walau hanya dalam hitungan bulan.

Meski sang idola tak lagi tampil bersama, Oneit tidak perlu sedih. Fan cafe, forum resmi idola-penggemar X1, akan tetap buka. Kemarin pihak manajer fan club menjelaskan, forum bakal dirombak untuk mengikuti kabar pembubaran grup pemilik hit Flash itu. Fan cafe akan dibuka kembali pada 13 Januari dengan nama OFFICIAL DATA.

Laman tersebut akan berformat read-only, alias hanya berupa komunikasi satu arah. Fans maupun personel X1 tak lagi bisa saling berbalas komentar. Unggahan personel X1 dikelompokkan di board FROM.X1. Sementara itu, Oneit bisa mengunggah tulisan di TO.X1. (Soompi/fam/c18/jan)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X