Kickoff Dari Si Pembalap Keberuntungan

- Rabu, 18 Desember 2019 | 11:16 WIB

BARCELONA – Penundaan jadwal el clasico memberikan keuntungan buat juara dunia MotoGP Marc Marquez. Jadwal semula el clasico dilangsungkan 26 Oktober di Camp Nou. Namun karena situasi demontrasi yang memanas di Catalonia bentrok Barcelona versus Real Madrid itu diubah menjadi 19 Desember.

Jika digelar pada jadwal semula di pekan terakhir Oktober maka Marquez dipastikan melewatkan el clasico. Sebab pada pekan terakhr Oktober berbarengan dengan jadwal MotoGP Australia pada 27 Oktober.

Seperti diberitakan La Vangurdia kemarin (17/12) Marquez akan menjadi tamu kehormatan di el clasico yang digelar dini hari nanti (19/12). Pembalap berusia 26 tahun itu akan terlibat sebagai penendang kickoff seremonial.

Kedatangan Marquez ke Camp Nou tahun ini merupakan yang ketiga kalinya. Yang pertama pada leg kedua perempat final Copa del Rey (31/1) versus Sevilla dimana Barca pesta gol 6-1. Kedua pada 7 April ketika Barca menang atas Atletico Madrid dengan skor 2-0.

"Marc (Marquez) adalah cules (sebutan fans Barca, red.) spesial. Dialah anak keberuntungan Barca karena pertandingan yang ditonton Marc maka Barca sering mengalami kemenangan," tulis La Vangurdia.

Kedatangan Marquez ke el clasico tahun ini merupakan yang kedua. Sembilan tahun lalu tepatnya 30 November 2010, Marquez bersama dua pembalap lain yang juga cules yakni Jorge Lorenzo dan Toni Elias menonton di Camp Nou.

Adanya Marquez, Lorenzo, dan Elias ternyata membuat el clasico tersebut dikenang banyak orang. Itulah el clasico pertama Jose Mourinho sejak menjadi entrenador Real pada musim panas 2010 usai berpindah dari Inter Milan.

Dan ketika ditonton ketiga juara dunia tahun itu (Marquez juara dunia 125 cc, Elias Moto 2, dan Lorenzo MotoGP) Barca berpesta gol yang kerap dikenang sebagai La Manita. Atau Barca Pep Guardiola menang 5-0 atas Real Mourinho.

Di sisi lain, pada Juni lalu ketima MotoGP seri Catalonia, Marquez, Lorenzo, Aleix Espargaro, dan Pol Espargaro menerima jersey spesial Barca dari Presiden Barca Josep Maria Bartomeu dengan nama masing-masing di bagian belakang. (dra)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X