Demi Hewan Peliharaan, Rela Rogoh Kocek Jutaan

- Rabu, 11 Desember 2019 | 12:02 WIB

Memiliki hewan peliharaan menjadi hobi sebagian orang. Tak jarang mereka merogoh kocek lebih dalam untuk memenuhi minat tersebut. Jenis-jenis anjing ini mengharuskan penggemarnya menghabiskan uang hingga puluhan juta rupiah.

 

Bagi pencinta hewan, adalah hal yang menyenangkan jika bisa memiliki peliharaan seperti yang diinginkan. Apalagi jika peliharaan tersebut merupakan jenis yang berkualitas. Namun, apa jadinya jika para peliharaan ini memiliki harga yang cukup fantastis.

Wisnu misalkan. Pria ini memilih ras Siberian husky untuk dirawat di rumahnya. Anjing yang diberi nama Ryoo ini, telah berusia 4 tahun. Wisnu berujar, diperlukan usaha ekstra untuk merawat hewan tersebut. Sebab husky merupakan jenis anjing yang biasa hidup di iklim dingin.

Kocek yang harus dirogoh untuk anjing jenis ini ditaksir Rp 12 juta sampai Rp 15 juta. “Dulu sih saya belinya masih sekitar Rp 5 juta. Itu umurnya 2 bulan. Kalau sekarang mungkin lebih tinggi,” ujar Wisnu, saat ditemui media ini pada event Dogs Day Fest, di Borneo Bay Park Plaza Balikpapan, Minggu (8/12).

Ia menambahkan, harga anjing bergantung pada indukannya. Indukan champion akan lebih mahal dibanding indukan lokal. Juga pada tujuan pemakaiannya. Untuk jenis anjing yang memiliki tingkat belajar lebih cepat dan dikhususkan melakukan pekerjaan, biasanya berharga lebih tinggi.

Untuk perawatan, ia mengatakan rutin memberi vitamin dalam jumlah yang lebih besar kepada Ryoo. Ia mengakui sedikit kesulitan di awal. Sebab, jenis husky yang tidak bisa berada di cuaca panas. Bahkan harus berada di ruangan ber-AC selama 24 jam. Meski begitu, setelah berusia 1 tahun, Ryoo dapat beradaptasi dengan lingkungan.

Di lokasi yang sama, Andrew juga berbagi pengalaman tentang anjing peliharaannya. Pemilik anjing ras Alaskan Malamute itu juga mesti melakukan perawatan yang tak jauh beda dengan Wisnu.

Alaskan yang juga merupakan anjing yang biasa hidup di salju membutuhkan perawatan khusus pada usia muda. Begitu pula untuk suhu, ras tersebut harus berada di ruang yang dingin sepanjang hari. Perihal harga ia berkata Alaskan memiliki nilai yang cukup fantastis. “Karena (anjing) ini pemberian, saya nggak tahu harga belinya. Tapi setahu saya, di pasaran itu bisa sampai puluhan juta rupiah,” tuturnya.

Selain Alaskan, Andrew juga memiliki jenis Belgian Malinois. Anjing yang identik dengan kecerdasan tinggi ini memang sering kali digunakan untuk berburu atau bekerja. Bahkan, kepolisian masa kini lebih memilih menggunakan Malinois ketimbang alat deteksi.

Berbicara nilainya, Andrew berujar membeli Malinois peliharaannya seharga Rp 15 juta saat masih berusia 2 bulan.

Ia menambahkan, nilai suatu hewan memang bergantung pada kualitas genetiknya. Penilaian dari segi tulang, mata, muka serta warna bulu menjadi pertimbangan harga yang pantas untuk hewan tersebut. (*/okt/ms/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X