Berpotensi Kehilangan Rp 3M pemasukan

- Kamis, 14 November 2019 | 11:05 WIB

DUEL KSI melawan Logan Paul dianggap komunitas tinju dunia sebagai lelucon. Petarungan dua pemuda dengan lebih dari 20 juta pengikut di Youtube tersebut nyatanya membuka peluang besar untuk penetrasi fans baru di masa mendatang.

Nyatanya, pertarungan edisi kedua, KSI-julukan Olajide Olatunji dan Paul disiarkan langsung sekitar 27 negara. Termasuk Indonesia lewat saluran secara berbayar. DAZN, memegang hak siar pertandingan tersebut untuk wilayah Amerika Serikat dan tujuh negara di Eropa dan Amerika Selatan.

Penonton harus berlangganan DAZN sekitar USD 19,99 (Rp 281 ribu) per bulan atau USD 99,99 (Rp 1,4 juta) per tahun untuk bisa menikmati duel “bergengsi” tersebut. Berbeda dari pertarungan pertama, duel tersebut tidak ditayangkan secara langsung via Youtube. Sebab, pihak terkait tak mau lagi kehilangan potensi pemasukan yang ada.

Eddie Hearn, promotor duel KSI vs Paul menyatakan tayangan langsung tersebut menciptakan pay-per-view terbesar di Inggris tahun ini. "Pertarungan pertama yang dibayar Rp 1,2 juta per view yang dilihat secara global. Kali ini jauh lebih besar," kata pria 40 tahun tersebut sebagaimana dikutip Mirror.

Saking tingginya minat para penonton, akhirnya muncul adanya pembajak yang menayangkan langsung duel mereka via streaming Youtube. Caranya cukup unik. Salah seorang Youtuber merekam dirinya sedang menonton pertandingan lewat pantulan kacamata. Rekaman itu dia siarkan secara langsung lewat Youtube.

Tayangan tersebut disaksikan sekitar 11 ribu penonton via streaming. Sebagaimana dikutip Business Insider, Youtube sudah mengambil alih tayangan bajakan tersebut. Di sisi lain, sampai saat ini, pihak penyelenggara belum merilis jumlah pasti berapa pendapatan lewat streaming dari pertarungan tersebut.

Tahun lalu, pada duel pertama, menghasilkan sekitar USD 11 juta (sekitar Rp 154 miliar). Dengan asumsi 11 ribu penonton via pembajakan di Youtube, DAZN berpotensi kehilangan sekitar USD 220 ribu (sekitar Rp 3 miliar) pemasukan mereka. (nap)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X