Formasi CPNS Bontang dan Paser Belum Diunggah

- Rabu, 13 November 2019 | 12:20 WIB

BALIKPAPAN – Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019 resmi dibuka, Senin (11/11). Namun, belum semua instansi di Kaltim mengumumkan formasinya di laman Badan Kepegawaian Negara (BKN). Hingga tadi malam, dari sepuluh daerah termasuk pemprov, hanya Pemkab Paser dan Pemkot Bontang yang belum mengunggah formasinya di https://sscasn.bkn.go.id/.

Hingga tadi malam baru sembilan yang mengumumkan pendaftaran di laman resmi BKN. Teranyar formasi CPNS Pemprov Kaltim yang baru diunggah sekira pukul 20.00 Wita. Dengan kuota 368 orang. Rinciannya 252 tenaga pendidikan, 71 formasi tenaga kesehatan, dan 45 formasi tenaga teknis.

Formasi CPNS Pemprov Kaltim mengalami penambahan 89 slot dari sebelumnya diumumkan disusun Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (PANRB). Melalui surat bernomor B/1069/M.SM.01.00/2019 tentang Informasi Penerimaan CPNS Tahun 2019 di Lingkungan Pemerintah Pusat dan Daerah, Pemprov Kaltim hanya mendapat alokasi formasi sebanyak 279 orang.

Menurut informasi yang dihimpun, penambahan itu setelah ada penyesuaian data usulan formasi CPNS ke Kementerian PANRB. “Jadi (Pemprov Kaltim) dapat 368 formasi. Sisanya kabupaten/kota di Kaltim, tidak mengalami penambahan,” kata Plt Sekprov Kaltim Muhammad Sabani kepada Kaltim Post, kemarin.

Asisten I Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setprov Kaltim ini menambahkan, menurut jadwal, pengumuman seleksi CPNS pada Senin (11/11) dan pendaftaran daring secara resmi baru dilaksanakan hari ini (13/11). Dibuka hingga 26 November mendatang. “Jadi pendaftarannya dibuka hampir dua minggu. Untuk pengumuman seleksinya akan diinformasikan lebih lanjut,” tandasnya.

Selain jenjang pendidikan diploma dan sarjana, formasi CPNS di Pemprov Kaltim juga disediakan untuk lulusan SMK. Yang dikhususkan lulusan SMK Pertanian untuk jabatan pelaksana pemula/pemula-pengendali organisme pengganggu tumbuhan. Jumlah formasi yang disediakan sebanyak 22 formasi. Rinciannya 1 formasi penyandang disabilitas dan 21 formasi umum (dapat diisi penyandang disabilitas).

“Jadi, kesempatan ini harus dimanfaatkan oleh anak muda Kaltim,” kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kaltim Ardiningsih, kemarin.

Untuk formasi kabupaten dan kota, BKD Kaltim juga belum mendapat laporan. Termasuk Pemkab Paser dan Pemkot Bontang yang belum mengumumkan pendaftaran CPNS di laman resmi BKN. Saat ini, pihaknya masih berkoordinasi dengan pejabat pembina kepegawaian (PPK) di kabupaten/kota di Kaltim.

"Setelah koordinasi dengan PPK (bupati dan wali kota) masing-masing, mereka pasti menyampaikan ke provinsi. Sekarang semua masih berproses. Sabar dulu, tapi tetap harus bersiap," jelas dia.

Berdasarkan surat pengumuman Kementerian PANRB yang dirilis akhir Oktober lalu, pendaftaran CPNS dimulai bulan ini. Dilanjutkan dengan pengumuman seleksi administrasi, masa sanggah, dan pengumuman masa sanggah yang akan diinformasikan kemudian.

Lalu pengumuman pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) pada Januari 2020, dengan pelaksanaan SKD pada Februari 2020. Pengumumannya baru dilaksanakan pada Maret 2020, dan pelaksanaan seleksi kompetensi bidang (SKB) pada Maret 2020. Dan pengumuman hasil seleksi CPNS pada April 2020. (kip/dwi/k15)

 

 

Alokasi Formasi CPNS di Kaltim 2019

Kabupaten/Kota Jenis Formasi**

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X