CPNS, Delapan Kuota Lulusan SMA untuk Pol PP

- Selasa, 12 November 2019 | 11:43 WIB

BALIKPAPAN - Pengumuman penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) telah dilakukan 31 Oktober. Dilanjutkan pengumuman pendaftaran dan persyaratan yang telah dikeluarkan Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) sejak 9 November lalu, dan berlaku hingga 25 November nanti.

Sedangkan pendaftaran online dan pengiriman berkas lamaran bisa dilakukan sejak Senin (11/11). Setelah dilakukan pendaftaran online, peserta akan mendapatkan identitas akun yang terdata pada database. Setelah itu surat dan berkas lamaran mesti dikirim melalui kantor pos.

Pada pelaksanaan CPNS tahun ini, Kepala BKPSDM Balikpapan Robi Ruswanto mengatakan, tidak banyak perbedaan mengenai tata cara pendaftaran maupun penerimaan. Yang berbeda adalah adanya masa sanggah sesuai dengan Permenpan 23 Tahun 2019. Masa sanggah diajukan bila mana pendaftar merasa keberatan dengan hasil pengumuman seleksi pada tahap administrasi.

"Masa sanggah berlaku tiga hari usai pengumuman seleksi administrasi. Masa sanggah itu sebenarnya bisa diterima atau ditolak panitia pelaksana jika memang kesalahan dilakukan si pendaftar/pelamar," bebernya.

Formasi kuota PNS Balikpapan 2019 sebanyak 250 pegawai. Terdiri dari tenaga pendidikan 126, tenaga kesehatan 42, dan tenaga fungsional 82. Bagi pelamar yang mendaftar, diharapkan untuk melampirkan berkas lamaran dimasukkan ke map sesuai formasi, yakni map kuning untuk formasi umum tenaga guru, map merah untuk formasi umum tenaga kesehatan, map hijau untuk formasi umum tenaga teknik, map cokelat formasi khusus cum laude, map biru formasi khusus penyandang disabilitas, dan pelamar P1/TL dengan map warna putih.

"Dari 82 formasi tenaga fungsional, 8 formasi diperuntukkan lulusan SMA yang ingin mendaftarkan dirinya sebagai CPNS untuk Polisi Pamong Praja (Pol PP),” tambahnya. (lil/ms/k15)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X