Tetap Pakai Gianluca

- Kamis, 17 Oktober 2019 | 12:15 WIB

 

SELAIN Lerby Eliandry, ada pula kiper Nadeo Argawinata yang juga kembali bergabung ke Borneo FC. Dia baru menuntaskan tugas bersama Timnas Indonesia U-23. Hanya, tim pelatih memutuskan untuk mengistirahatkan Nadeo saat Borneo FC menjamu Bali United, Jumat (18/10).

Pelatih kiper Borneo FC Luizinho Passos memastikan akan menempatkan Gianluca Claudio Pandeynuwu sebagai penghuni skuat utama di bawah mistar gawang. "Untuk pertandingan dengan Bali United, saya masih memasang Gianluca," jelasnya saat dikonfirmasi, Rabu (16/10).

Dia menambahkan, Nadeo diberikan waktu beristirahat setelah membela Timnas U-23. Luiz yakin Gianluca dapat memberikan yang terbaik untuk Borneo FC di debutnya melawan Serdadu Tridatu.

Luiz menerangkan akan memfokuskan Gianluca setiap latihan. Dia mengaku bahwa Bali United bukanlah lawan yang mudah. Untuk itu, latihan yang dilakukan Gianluca membutuhkan fokus yang tinggi. "Ini merupakan pertandingan besar buat Gianluca. Dia harus lebih banyak berlatih," tuturnya.

Sementara itu, Nadeo akan kembali berlatih bersama tim seusai pertandingan melawan Bali United nanti. Nadeo dipersiapkan bermain dengan tim pada partai selanjutnya, antara Borneo FC melawan Kalteng Putra.

Terpisah, Gianluca Claudio Pandeynuwu mengatakan telah siap menjaga gawang Pesut Etam. Dia menyebut, persiapannya selama ini sudah maksimal. "Sudah 100 persen siap," jelasnya.

Dia menjelaskan, tidak ada latihan di luar program pelatih. Pasalnya, jadwal mepet membuatnya harus memforsir di setiap program latihan. Dia berharap dapat memberikan yang terbaik dalam pertandingan melawan Bali United. "Sudah menjadi tanggung jawab. Saya akan berusaha semaksimal mungkin," singkatnya. (*/eza/ndy/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X