Legislatif Maunya Pilkades Hindari Pemborosan

- Senin, 14 Oktober 2019 | 11:27 WIB

UNSUR pimpinan DPRD Kukar Didik Agung Wahono turut angkat bicara terkait penyelenggaraan Pilkades Serentak 2019. Politikus PDIP yang menjabat wakil ketua DPRD Kukar itu berpendapat, penundaan pilkades akan memberikan dampak negatif.

Dikatakan Didik, penundaan penyelenggaraan pilkades akan merugikan secara anggaran lantaran terjadi pemborosan. Terlebih, kata dia, tinggal hitungan hari penyelenggaraan pilkades dilaksanakan.

“Karena ini tinggal hitungan hari. Jika ditunda apalagi dibatalkan tentu saja anggarannya menjadi mubazir dan boros,” ujarnya.

Ia mengingatkan kepada Pemkab Kukar, untuk penyelenggaraan pilkades mendatang bisa lebih melibatkan DPRD Kukar. Hal ini untuk mengantisipasi terulangnya peristiwa serta kesalahan yang sama.

Walaupun yang dilaksanakan adalah pesta demokrasi di tingkat desa, namun menurut Didik, proses pengawalan peningkatan kesejahteraan masyarakat desa bisa dilakukan dari penyelenggaraan pilkades. Terlebih, proses penganggaran alokasi dana desa (ADD) juga mendapat persetujuan dari legislatif.

“Semoga ini menjadi pelajaran bagi pemerintah. Saya harap, ini juga harus ada evaluasi secara menyeluruh yang membahas teknis-teknisnya secara detail,” tutup Didik. (qi/kri/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X