Mitsubishi Kuasai Segmen LCV

- Senin, 30 September 2019 | 12:38 WIB

SAMARINDA – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) optimistis bisa mempertahankan posisi sebagai market leader di segmen kendaraan Low Commercial Vehicles (LCV). Saat ini produsen otomotif asal Jepang ini berhasil menguasai pasar di segmen LCV sebesar 60 persen. Dari market tersebut 75 persen berasal dari Kalimantan.

Head of Kalimantan Sulawesi IBT Section PT MMKSI Hery Siwantoro mengatakan, Kaltim merupakan market yang sangat penting. Apalagi jika berbicara tipe mobil Triton 4x4. Di Kaltim, tipe ini terjual sangat baik. Berbicara data secara nasional, Triton berhasil menguasai pasar hingga 60 persen. Dari seluruh penjualan Triton di Indonesia, Kalimantan berhasil menguasai market hingga mencapai 75 persen.

“Di Kalimantan, market Kaltim mencapai 79 persen khusus penjualan Triton 4x4,” ujarnya saat Mitsubishi Motors Auto Show di Samarinda Central Plaza, Samarinda.

Selain Triton, Mitsubishi Pajero juga mencatatkan market share 56 persen di Kaltim. Bumi Etam merupakan salah satu pasar yang sangat penting bagi PT MMKSI, apalagi dengan produk unggulannya yaitu Triton dan kontribusinya sangat besar bagi penjualan nasional. Sehingga pihaknya memberikan fokus layanan di Kaltim.

Selain itu di Samarinda, pihaknya berusaha meningkatkan penjualan, salah satunya dengan mengadakan Mitsubishi Motors Auto Show, yang merupakan layanan untuk mempermudah masyarakat. “Kita menghadirkan jajaran produk lebih dekat dengan masyarakat yang berlangsung 26-29 September 2019 di Samarinda Central Plaza,” katanya.

Pengujung pameran berkesempatan merasakan langsung sensasi berkendara dengan kendaraan penumpang Mitsubishi melalui unit test drive New Triton, Xpander dan Pajero Sport. PT MMKSI juga memberikan berbagai penawaran menarik bagi konsumen yang mengajukan surat pemesanan kendaraan (SPK) pada event tersebut.

Pihaknya terus berusaha memperluas pasar di Samarinda, dengan mengenalkan kembali beberapa produk unggulan Mitsubishi. “Kita terus berbenah, kita terus berusaha memberikan produk yang terbaik untuk masyarakat. Hal itu kita buktikan dengan banyaknya produk baru seperti Xpander, New Triton dan lainnya,” pungkasnya. (ctr/ndu/k18)

Editor: izak-Indra Zakaria

Rekomendasi

Terkini

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB

Pabrik Rumput Laut di Muara Badak Rampung Desember

Senin, 22 April 2024 | 17:30 WIB
X