Memacu Geliat Industri Kreatif

- Selasa, 24 September 2019 | 14:42 WIB

DINAS Perindustrian Samarinda terus berupaya memunculkan industri kreatif yang mampu menghasilkan produk-produk unggulan di Kota Tepian. Kepala Dinas Perindustrian Samarinda Muhammad Faisal mengungkapkan, saat ini perkembangan industri kreatif di Samarinda sangat meningkat. Namun banyak yang belum terinventarisasi dan belum diketahui.

“Selama ini kami membantu lewat regulasi dan meningkatkan standarisasi produk. Kami mendorong industri kreatif agar bisa eksis dan membantu melalui promosi,” ujarnya.

Dinas Perindustrian Samarinda juga memunculkan ikon-ikon menarik setiap bulannya. Ada banyak industri kreatif yang unik di Samarinda baik di bidang fashion, kuliner dan otomotif. Agustus lalu, mereka memunculkan pembuat kostum hero Spiderman. September lalu, mengusung ikon fashion lewat busana Sarung Samarinda.

“Ada juga untuk kuliner unik seperti kue lapis berbahan baku labu, pembuat pisau ukir, dan pembuatan kaca mata dari bekas papan skateboard,” bebernya.

Memanfaatkan situasi Samarinda dalam program pengurangan sampah plastik juga menjadi peluang usaha kreatif pembuatan totebag (tas belanja). Saat ini ada yang sudah memproduksi 5 jenis totetbag dengan penjualan 500 unit per bulan. Penjualan juga sudah sampai keluar daerah dan di bulan selanjutnya akan dimunculkan motif-motif berbeda pula.

“Kita masih terus mendata industri kreatif yang ada di Samarinda. Setiap minggu ada staf saya yang hunting hal-hal unik lalu berdasarkan laporannya kami lakukan kunjungan langsung ke tempat usaha tersebut,” tutupnya. (*/ain/ndu)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Eksistensi Usaha Minimarket Kian Tumbuh

Sabtu, 27 April 2024 | 10:20 WIB

Harga Daging Sapi di Kutai Barat Turun

Sabtu, 27 April 2024 | 10:00 WIB

BI Proyeksikan Rupiah Menguat di Kuartal III

Sabtu, 27 April 2024 | 09:01 WIB

Kontribusi BUM Desa di Kalbar Masih Minim

Kamis, 25 April 2024 | 13:30 WIB
X