Asprov PSSI Geber Liga 3, KONI Minta Sumbang Emas di PON Papua

- Senin, 9 September 2019 | 12:13 WIB

Liga 3 Asosiasi Provinsi (Asprov) Kaltim dimulai kemarin sore di Stadion Segiri. Sebanyak 13 tim akan bertanding dalam sebulan.

SAMARINDA – Kompetisi kali ini dibagi dua grup, yakni Grup A berisi enam klub dan Grup B sisanya. Pertandingan penyisihan dilakukan di Stadion Utama Palaran dan Stadion Madya Sempaja Samarinda. Ajang ini berlangsung dari kemarin dan berakhir 23 September. 

Ketua Asprov PSSI Kaltim Yunus Nusi menyatakan, juara dan peringkat kedua mewakili Kaltim dalam ajang nasional. "Kami berharap  dapat menambah jam terbang dan pemantapan mereka untuk menuju pra-PON nanti," ucap Yunus. Yunus menyebut, alasan menggunakan dua stadion untuk mengefisienkan waktu. Dalam sehari ada empat tim bertanding. "Dua klub main di Palaran dan sisanya di Sempaja," tuturnya. 

Ditemui terpisah, Ketua Harian KONI Kaltim Rusdiansyah Aras berharap untuk PON di Papua mendatang, pihak PSSI Kaltim kembali mendulang kesuksesan meraih medali emas seperti PON di Riau.  

“KONI Kaltim ingin hasil maksimal. Semoga Asprov PSSI Kaltim mampu kembali mengulang sukses di PON Papua, seperti di PON Riau dengan meraih emas,” tegas Rusdi, sapaannya.

 Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Sirajuddin mengatakan, pemerintah mendukung segala kegiatan yang dilakukan demi membangun Kaltim. Laga pembuka antara Persikutim vs Harbi kemarin berakhir sama kuat 1-1. (*/zaa/abi2/k16)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kempo Kaltim Targetkan Persiapan Khusus

Sabtu, 16 Maret 2024 | 14:10 WIB

Insiden Flash Kandaskan Langkah Jorji

Sabtu, 16 Maret 2024 | 13:10 WIB

Layar Kaltim Masih Fokus di Darat

Jumat, 15 Maret 2024 | 15:15 WIB

Squash Tiadakan Latihan Pagi

Kamis, 14 Maret 2024 | 12:15 WIB

Disdikbud Terbitkan Dispensasi Atlet

Kamis, 14 Maret 2024 | 10:21 WIB

Bola Tangan Kaltim Evaluasi dengan Rekaman Video

Rabu, 13 Maret 2024 | 13:30 WIB
X