Harga Cabai Naik Lagi

- Jumat, 23 Agustus 2019 | 12:02 WIB

Ibu rumah tangga mengeluhkan harga capai yang terus naik. Padahal, momen Iduladha telah berlalu. Ironisnya, pedagang tidak tahu mengapa harga komoditas satu ini melambung tinggi.

 

SANGATTA–Harga cabai dari semua jenis varian belum mengalami penurunan sama sekali. Sebelumnya, lonjakan cabai terjadi tiga hari sebelum Iduladha 1440 Hijriah. Dari harga semula Rp 40 ribu per kilogram, kemudian meningkat menjadi Rp 100 ribu per kilogram.

Hingga Kamis (22/8), harga tersebut kembali naik dan mencapai Rp 120 ribu. Jadi, harga cabai bukannya menurun, tapi malah terjadi kenaikan terus-menerus. Itu membuat sejumlah ibu rumah tangga mengeluh.

Begitu pula Andi Hasri (43), warga Sangatta Selatan, merasa kesal dengan harga cabai yang tidak kunjung turun. “Saya bingung tidak turun-turun. Saya jualan lauk-pauk, kalau masakan pedas rasanya merugi di harga cabai yang setara dengan daging," ujarnya saat ditemui di pasar.

Dia berharap, organisasi perangkat daerah (OPD) terkait turun ke lapangan mengecek harga pasar. Sebab, hal seperti ini sangat merugikan masyarakat. "Lebarannya sudah lewat lama, tapi harga kok tidak normal. Bonyok juga uang dapur kalau seperti ini terus," bebernya.

Di tempat yang sama, pedagang sayur-mayur bernama Fitriana mengaku tidak mengetahui penyebab kenaikan harga. Hal itu membuat konsumen menjadi sepi dan dirasakan langsung olehnya.

"Entah kenapa bisa naik, mungkin saja kemarau memengaruhi. Kalau saya jual murah jelas rugi, dijual mahal tidak ada peminat, sama saja rugi," keluhnya. Dia mengantisipasi daya jual yang rendah dengan tidak memasok cabai dalam jumlah banyak. Sebab, kerugian ini telah dua kali dialaminya.

"Saya jual ecer, bungkusan 1 ons Rp 12 ribu. Itu saja jarang laku. Pernah saya stok, malah banyak yang busuk," katanya. (*/la/kri/k8)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X