Paris Makin Tak Ramah, Neymar "Diusir" Petugas Lapangan

- Jumat, 23 Agustus 2019 | 10:28 WIB

PARIS seolah sudah tidak ramah bagi Neymar. Setelah dia diteror suporter yang hadir di Parc des Princes pada journee pertama Ligue 1 melawan Nimes (12/8), kemarin waktu setempat striker 27 tahun itu mendapat teror lainnya. Kali ini dari seorang pria petugas lapangan tempat PSG berlatih di Camp des Loges.

"Mata duitan!" teriak pria tersebut di sela-sela pekerjaannya. Momen itu terjadi saat Neymar hendak memasuki tempat latihan dan tertangkap kamera Deportes Cuatro.

Neymar tidak ambil bagian dalam dua journee awal PSG di Ligue 1. Entraineur Thomas Tuchel beralasan bahwa absennya jebolan akademi Santos itu karena fisiknya belum 100 persen. Tapi, diyakini itu bagian dari upaya PSG untuk segera menjualnya. Meski, hingga tadi malam belum ada kejelasan mengenai masa depannya.

Terbaru, L'Equipe melaporkan bahwa PSG kembali menolak tawaran untuk Neymar. Kali ini, dari Real Madrid. Los Merengues menawarkan EUR 100 juta (Rp 1,57 triliun) plus James Rodriguez, Keylor Navas, dan Gareth Bale. PSG sejauh ini masih kukuh dengan target awal mereka menjual Neymar dengan banderol EUR 250 (Rp 3,94 triliun). (io)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X