Lutesha Mewarnai Industri Film Indonesia

- Senin, 15 Juli 2019 | 18:00 WIB

Wajah Lutesha makin sering terlihat di serial maupun film belakangan ini. Baru aktif dua tahun belakangan di depan layar, dia sudah punya image tersendiri. Sebagai anak rebel.

 

UTE, begitulah perempuan 25 tahun itu biasa dipanggil. Aktris pendatang baru tersebut tak bisa dianggap remeh. Dia sudah bermain di tiga judul film layar lebar, baik yang sudah tayang maupun segera rilis. Dia juga dipercaya untuk berperan dalam serial online streaming.

Terjunnya Ute ke dunia film bisa dibilang tidak sengaja. Dia mengaku tak bercita-cita sebagai aktris sebelumnya. Ute mengawali karir keartisannya sebagai model. ”Aku ikut semacam kompetisi modeling 2013, setelah itu freelance selama setahun,” ungkap perempuan kelahiran Jakarta itu.

Modelnya pun bukan untuk catwalk. Karena punya kepribadian introver, dia lebih nyaman sebagai model di balik panggung. Dia mengambil banyak pekerjaan sebagai model untuk produk-produk kecantikan atau busana. Juga, pilihannya di masa-masa awal itu bukanlah ibu kota, melainkan Bali. ”Aku baru lulus kuliah dan pengin ngetes ombak kerja dengan merantau di Bali,” lanjut dia kepada Jawa Pos beberapa waktu lalu..

Bukan berarti dia menutup mata rapat-rapat ke dunia akting. Justru dari modeling itu dia tertarik untuk menjajal seni peran. Sebab, beberapa kali dia ikut proyek sebagai model klip video maupun iklan YouTube yang membutuhkan sedikit skill akting.

Nekat, dia pun mencoba ikut casting film. Waktu itu ada casting terbuka film My Generation (2017) yang disutradarai Upi. Itulah film pertama yang menandakan debut Ute di dunia layar lebar. Dia memerankan Suki, cewek rebel berambut pink. Sebelumnya, hampir saja Ute tak mendapatkan peran itu. Sudah ada kandidat lain. Begitu kabar yang dia dengar. Tapi, begitu sang sutradara melihat kaset casting-nya, kepribadian asli Ute ternyata cocok banget dengan karakter Suki.

Peran sebagai anak rebel ternyata tak cuma datang sekali. Setelah sukses memerankan Suki, di film berikutnya pun Lutesha dipercaya untuk memerankan karakter yang nggak jauh berbeda dari film pertama. Dalam film keduanya, Ambu, Lutesha berperan sebagai Nona. Berangkat dari keluarga yang broken, Nona digambarkan sebagai anak yang sering membantah orang tuanya dan punya dunia sendiri.

Karakter yang agak berbeda dirasakan Lutesha ketika memerankan Niki dalam serial Halustik yang tayang di Viu. Masih agak rebel, tapi dengan kepribadian yang berbeda 180 derajat. ”Di Halustik yang menurut aku agak mendobrak karakter anak durhaka itu, karena aku dituntut jadi ceria dan banyak omong,” ungkapnya.

Cewek berzodiak Cancer itu mengaku sempat ingin menangis selama syuting Halustik. Sebab, dia harus benar-benar menjadi ”orang lain”. Sebagai cewek yang lebih percaya kepada hal-hal absurd. Biasanya, Ute jarang mendominasi dalam pergaulan. Lebih banyak mendengarkan dan mengobservasi. ”Itu berarti aku harus meningkatkan frekuensi ngomong, suaranya harus lebih keras, gerak tubuhnya harus lebih banyak. Itu sangat menguras energi,” tuturnya.

Meski agak struggling, Ute belajar banyak akting yang lebih profesional dari Halustik yang disutradarai Nia Dinata, Andri Cung, dan Lucky Kuswandi. Dalam waktu dekat, penonton bakal bisa menikmati akting Ute lagi yang natural dalam film Bebas.

Bebas adalah adaptasi film Korea Selatan, Sunny, produksi Miles Films. Dia kembali jadi cewek dingin dan rebel yang bernama Suci. Kalau versi aslinya, karakter tersebut bernama Su-ji dan diperankan oleh Min Hyo-rin. ”Mungkin karena orang-orang lihat personality aku ya, agak resting bitch face atau galak,” canda dia. (deb/c11/jan)

 

Lutesha itu orangnya…

 

Halaman:

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Puasa Pertama Tanpa Virgion

Minggu, 17 Maret 2024 | 20:29 WIB

Badarawuhi Bakal Melanglang Buana ke Amerika

Sabtu, 16 Maret 2024 | 12:02 WIB
X