Menuju Rekor Baru

- Jumat, 12 Juli 2019 | 11:50 WIB

SILVERSTONEGrand Prix Inggris yang berlangsung di sirkuit Silverstone akhir pekan ini (14/7) bakal menjadi petualangan penting bagi para pebalap. Khususnya pebalap tuan rumah. Inggris kembali menempatkan tiga wakil mereka di pentas Formula 1 musim ini. Yakni, Lewis Hamilton bersama Mercedes, Lando Norris (McLaren), dan George Russel (Williams).

Pada musim 2016, tiga pebalap Inggris juga sempat beredar di sirkuit Silverstone. Saat itu ada Hamilton, Jenson Button (McLaren) dan Jolyon Palmer (Renault) yang berada di grid. Hamilton mengemas kemenangan saat balapan berlangsung, sedangkan Button finis ke-12. Adapun Palmer gagal finis lantaran masalah girboks.

Situasi kali ini berpotensi mengulangi capaian tiga musim lalu. Hamilton punya kans besar menguasai balapan. Norris tengah mengalami perkembangan bagus musim ini bersama McLaren. Sedangkan Russel masih terseok-seok di papan bawah bersama Williams.

Hamilton jelas berupaya menancapkan kembali dominasinya, sekaligus memecahkan rekor kemenangan terbanyak di Silverstone. Dia merupakan sosok superior dalam enam tahun terakhir. Empat kemenangan beruntun dia ciptakan pada 2014–2017. Sayangnya, musim lalu dia kehilangan podium pertama, setelah kalah dari Sebastian Vettel (Ferrari).

Total, dia sudah mendulang lima kali victory di Silverstone, termasuk pada edisi 2008 bersama McLaren-Mercedes. Kini dia sejajar dengan dua pebalap legendaris, Jim Clark (Inggris) dan Alain Prost (Prancis) yang juga mengemas lima kemenangan sepanjang kariernya.

Tetapi, pada balapan sebelumnya, di GP Austria, untuk pertama kalinya Hamilton terlempar dari podium. Itu menjadi pukulan telak menjelang balapan kandangnya. Selain itu, kendala menerpa Mercedes di Red Bull Ring, Austria dua pekan lalu bisa kembali menjadi ganjalan. Mulai masalah overheating karena paparan suhu lintasan yang panas, hingga keandalan W10 bisa menjadi persoalan lain.

Hamilton sangat menantikan balapan kali ini. Terlebih, Kamis (9/7) sirkuit Silverstone dipastikan memperpanjang kontrak menggelar lima musim balapan F1. Namun, dia tidak terkejut terkait perpanjangan kontrak tersebut. "Saya tahu itu akan terjadi (kepastian kontrak Silverstone). Formula 1 tidak akan pernah ada tanpa home of motorsport," bebernya dalam konferensi pers.

Di sisi lain, Norris juga tengah dalam mental yang bagus. Apalagi dia mendapatkan perpanjangan kontrak satu musim lagi bersama McLaren hingga akhir 2020. Bersama Carlos Sainz Jr, Norris sejauh ini sudah membawa McLaren bersaing di papan tengah. Hingga balapan kesembilan Norris kini menempati posisi delapan, sedangkan Sainz satu strip di atasnya.

Terpisah, Russel, tahun ini berstatus sebagai rookie. Pebalap 21 tahun itu berupaya menandai musim perdananya di Silverstone dengan capaian yang bagus. Modal terbaiknya adalah ketika membalap di F2 musim lalu. Pada dua balapan, sprint dan feature race, Russel konsisten dengan podium kedua.

Seperti halnya Hamilton, dia juga menantikan balapan kandangnya kali ini. "Ada sesuatu yang sangat istimewa di Silverstone, dan saya terkejut itu (kontrak balapan) bisa berlanjut di sana," ujarnya. (nap/jpg/ndy/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Hapkido Tambah Kekuatan, Makin Mantap Tatap PON

Sabtu, 27 April 2024 | 10:50 WIB

Cabor Senam Usul Latihan di Luar Kaltim

Sabtu, 27 April 2024 | 10:10 WIB

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB
X