Lawan Barito, Incar Tiga Poin Lagi

- Kamis, 11 Juli 2019 | 11:29 WIB

SAMARINDA–Ambisi Borneo FC memetik tiga poin dari PSIS Semarang akhirnya terwujud di Stadion Segiri, Samarinda, semalam (10/7). Tim berjuluk Pesut Etam menang dua gol tanpa balas.

Main di kandang sendiri, aroma kemenangan Borneo FC sudah tercium di babak pertama. Ambrizal Umanailo membuka keran gol menit ke-13 dan dilanjutkan Matias Conti lewat sepakan penalti (‘41). Keunggulan 2-0 untuk Pesut Etam bertahan hingga jeda pertandingan.

Di babak kedua, tuan rumah dan tamu bermain monoton. PSIS dalam posisi tertinggal juga tidak melakukan banyak serangan. Sementara itu, beberapa peluang Borneo FC berhasil dimentahkan. Tak ada tambahan gol hingga peluit panjang ditiupkan wasit Yeni Krisdianto.

Menang dari PSIS, pelatih Borneo FC Mario Gomez mengaku senang. Namun, laga harus dilewati dengan berat. Pasalnya, jatah istirahat yang tidak banyak. “Para pemain memberikan hasil maksimal. Tapi harusnya kami bisa menang lebih dari dua gol,” ucap Gomez.

Meski menang, Gomez tidak ingin lekas puas. Dia menganggap perlu ada evaluasi karena masih banyak laga yang harus dimainkan. “Kami akan bersiap lagi. Evaluasi di semua lini tetap dilakukan. Saya ingin kemenangan bisa didapatkan untuk laga berikutnya,” tegas dia. Dalam laga selanjutnya, Borneo FC akan menjamu Barito Putera di Stadion Segiri, Kamis (18/7).

Capaian tiga poin yang didapat Pesut Etam juga disyukuri gelandang Rifal Lastori. Dia berterima kasih dengan seluruh suporter Pusamania dan masyarakat Samarinda yang membanjiri Stadion Segiri. “Jujur sangat semangat bermain lawan PSIS. Kemenangan ini kami persembahkan untuk semua yang telah mendukung dan hadir ke stadion,” ucap Rifal.

Sementara itu, dari kubu tamu, pelatih PSIS Semarang Jafri Sastra menganggap kekalahan dari Borneo FC karena kelengahan di babak pertama. Kondisi tersebut lantas dihukum langsung dua gol oleh Ambrizal dan Conti. “Di babak pertama memang anak-anak tidak siap. Imbasnya langsung dua gol,” kata Jafri.

Sebenarnya di babak kedua menurut Jafri permainan timnya mulai berkembang. Sayang, ketinggalan dua gol amat berat dikejar. Serangan yang dibangun juga terkesan buru-buru sehingga tak membuahkan gol. “Kami sudah berusaha. Kinerja anak-anak tetap saya apresiasi. Sekarang fokus untuk laga berikutnya,” tutup dia.

Kalah dari Borneo FC, posisi PSIS masih di peringkat keenam klasemen sementara dengan 11 poin. Sementara itu, Pesut Etam berada di peringkat ketujuh dengan selisih satu poin. (*/abi/rom/k8)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Nur Anisa Hasrat Berikan yang Terbaik

Senin, 22 April 2024 | 13:45 WIB

Layar Kaltim Pantang Terlena

Senin, 22 April 2024 | 12:45 WIB

Menang di Shanghai, Ini Kata Max Verstappen

Senin, 22 April 2024 | 10:10 WIB

Tinjau Langsung Perkembangan Atlet

Sabtu, 20 April 2024 | 17:10 WIB

Serasa Membalap di Atas Es

Sabtu, 20 April 2024 | 14:35 WIB

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB
X