Hanya 15 Nama Dapat Rekomendasi

- Sabtu, 6 Juli 2019 | 11:24 WIB

PENAJAM–Seleksi lelang jabatan segera berakhir. Diikuti 30 peserta dengan melamar lima posisi pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di Pemkab PPU. Dilaksanakan selama dua hari sejak 4–5 Juli.

Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten PPU, Surodal Santoso menyebut, pelaksanaan seleksi terakhir pada open bidding ini berjalan dengan lancar. Selama dua hari, para peserta secara bergantian memaparkan makalah berkaitan dengan OPD yang dilamarnya di hadapan lima panelis.

Yang diketuai Sekretaris Kabupaten (Sekkab) PPU Tohar, lalu Suryanto (kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Balikpapan), Aji Sofyan Effendi (dosen Fakultas Ekonomi Universitas Mulawarman), Muhammad Muhdar (dosen Fakultas Hukum Universitas Mulawarman), dan Muhammad Noor (dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Mulawarman). “Selama dua hari, peserta hadir semua. Dan menyampaikan isi makalahnya di depan panelis,” kata dia seusai seleksi, Jumat (5/7).

Dia menyatakan, lima posisi yang dilamar yakni kepala Dinas Perikanan (Diskan), kepala Dinas Sosial (Dissos), kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol), kepala Dinas Perhubungan (Dishub) dan kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR). Masing-masing diberi kesempatan untuk melakukan presentasi makalah selama 35 menit. “Hasilnya diperkirakan besok pagi (hari ini). Dan akan dimasukkan berita acara tim pansel. Untuk diserahkan ke pak bupati,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Tim Pansel Tohar menuturkan, setelah tahapan presentasi dan wawancara, hasil penilaian dari masing-masing tim panelis akan dikumpulkan sekretariat tim pansel. Selanjutnya dilakukan rekapitulasi penilaian dari seluruh tahapan seleksi yang telah dilaksanakan.

Dengan bobot penilaian seleksi administrasi sebesar 10 persen, assessment center (uji kompetensi) sebesar 35 persen yang akan dijumlahkan dengan bobot penilaian seleksi penulisan makalah sebesar 20 persen serta presentasi  dan wawancara 35 persen. “Mungkin minggu ketiga sudah klir. Sudah beres semua,” katanya.

Dari 30 peserta yang melamar pada 5 jabatan PTP, hanya 15 peserta yang akan direkomendasikan ke Bupati Abdul Gafur Mas’ud. Masing-masing jabatan hanya tiga besar pelamar yang akan dipilih untuk mengisi posisi kepala dinas maupun badan yang telah dilelang terbuka tersebut.

Sementara itu, terhadap dua jabatan yang hanya memiliki tiga peserta, yakni kepala Dishub dan DPUPR, secara otomatis direkomendasikan langsung kepada bupati. “Karena telah memenuhi batas minimal. Sehingga hanya menyusun urutan berdasarkan nilai yang diperoleh peserta,” pungkas Tohar. (*/kip/ypl/k8)

 

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X