300 Titik PJU Segera Dilelang

- Senin, 24 Juni 2019 | 09:50 WIB

PENAJAM- Pemasangan lampu penerangan jalan umum (PJU) di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menunggu proses lelang. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) telah menyelesaikan dokumen lelang terkait untuk pemasangan 300 unit PJU. Untuk empat kecamatan di Kabupaten Benuo Taka.

Kepala Bidang (Kabid) Cipta Karya DPUPR PPU Supardi menuturkan dokumen lelang pemasangan PJU tersebut sudah dikirim ke Bagian Unit Layanan Pengadaan (ULP) pada Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setkab PPU. Untuk dilakukan verifikasi. Sebelum kegiatan lelang dilaksanakan. “Dokumennya sudah kami kirim sebelum cuti bersama Lebaran. Sehingga ada  break. Dan proses verifikasinya masih dilakukan ULP,” katanya. 

Berdasakan dokumen lelang pengadaan yang telah disusun, pemasangan sekira 300 titik PJU itu, akan menghabiskan anggaran sekira Rp 9 miliar. Nantinya sebagian besar, merupakan PJU berdaya listrik panel surya atau solar cell. Dengan jumlah sekira 200-an titik. Sedangkan sisanya sebanyak 100-an titik bakal menggunakan daya listrik PLN. “Kalau semuanya menggunakan listrik PLN, bakal membutuhkan anggaran operasional yang cukup besar,” kata Mantan Kabid Bina Marga DPUPR Kabupaten PPU ini.

Pemasangan PJU menggunakan daya listrik solar cell itu, berkaca dari pemasangan sebelumnya. Pada tahun 2017, Pemkab PPU telah melakukan pemasangan PJU menggunakan listrik PLN sebanyak 500 titik, Mulai dari Km. 1 Kelurahan Penajam hingga Km. 9 Kelurahan Nipahnipah Kecamatan Penajam. Biaya operasional satu rekening listrik menghabiskan Rp 8 juta per bulan. “Kemarin ada 15 rekening listrik. Jika dikalikan Rp 8 juta, jadi Rp 120 juta per bulan. Kalau solar cell, biaya rekening tidak ada. Hanya pemeliharaan sekitar Rp 5 jutaan per bulan,” kata pria berkacamata ini.

Supardi menambahkan jika lelang pemasangan PJU bisa dimulai sebelum akhir bulan ini, maka pemasangannya diperkirakan dapat dilaksanakan pada pertengahan Agustus nanti. Nantinya, pemasangan PJU ini diutamakan pada jalan utama di Kecamatan Babulu. Yakni perbatasan Kabupaten PPU dengan Kabupaten Paser. Selain itu, jalan di Kecamatan Sepaku dan jalan menuju arah pesisir pantai di Kecamatan Penajam. “Jika lelang berjalan lancar, maka bisa selesai dalam 45 hari. Jadi pertengahan Agustus, jalanan di perbatasan kabupaten sudah bisa terang benderang,” pungkasnya. (*/kip)

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X