Histori Jadi Tambahan Motivasi

- Minggu, 16 Juni 2019 | 13:33 WIB

BELO HORIZONTE – Uruguay menyandang titel raja Copa America. Mereka sudah 15 kali menjadi jawara. Gelar terakhir diraih pada 2011 atau sewindu yang lalu. Kans mengakhiri puasa gelar terbuka tahun ini. Sebagai ujian pembuka, Uruguay menghadapi Ekuador pada matchday pertama grup C di Estadio Mineirao besok pagi (17/6).

Memang, Uruguay datang ke Copa America 2019 dengan mengusung 75 persen wajah baru. Dari edisi Copa America 2011, hanya tersisa enam nama. Yakni, Fernando Muslera (32 tahun), Diego Godin (33), Sebastian Coates (28), Martin Caceres (32), Luis Suarez (32), dan Edinson Cavani (32).

Suarez kepada EFE kemarin (15/6) mengatakan, memenangi pertandingan pertama selalu penting. Tiga poin akan memberikan konfidensi maksimal dalam menyongsong laga-laga setelahnya.

’’Jika kami bermain bagus, ikatan emosional dalam tim ini akan tumbuh dan menguat. Lawan kami, Ekuador, memiliki barisan pemain yang cepat, berpostur tinggi, dan kemampuan menakutkan dalam menggalang serangan balik,’’ kata Suarez.

Motivasi Suarez dan pemain Uruguay lainnya semakin tinggi lantaran partai final berlangsung di Stadion Maracana. Di stadion itu, Uruguay pernah menjadi kampiun Piala Dunia 1950. ’’Bermain pada partai final di (Stadion) Maracana adalah mimpi setiap orang Uruguay,’’ tegas Suarez.

Statistik Suarez pun melempem dalam delapan tahun terakhir atau dua edisi Copa America. Pada Copa America 2016, suami Sofia Balbi itu absen karena cedera. Pada Copa America 2015, Suarez gagal mencetak satu gol pun.

’’Perjuangan kami tak akan mudah dan perbedaan detail kecil akan menentukan perjalanan kami. Tersingkir di fase grup Copa America 2016 sepertinya tak masuk akal buat Uruguay. Namun, itulah yang terjadi,’’ tutur mantan bomber Liverpool tersebut. (dra/c19/bas)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Kriket Kaltim Pilih Tryout di Bali

Rabu, 8 Mei 2024 | 10:15 WIB

LA Lakers Pecat Pelatih Darvin Ham

Sabtu, 4 Mei 2024 | 17:30 WIB

Marquez Tak Punya Rasa Takut

Selasa, 30 April 2024 | 14:30 WIB
X