Polisi Tangkap Bandar Pil Double L di Pasar Kedondong

- Senin, 20 Mei 2019 | 21:17 WIB

SAMARINDA - Jajaran Satuan Reserse Narkoba Polresta Samarinda menggagalkan peredaran 20 ribu pil double L yang hendak dijual, Sabtu (18/5/2019). Seorang pelaku pemilik pil double L tersebut, Helmi alias Imi (34) ditangkap di Pasar Kedondong Jl Ulin Karang Asam Ilir.

"Pelaku ditangkap dengan cara penyamaran. Petugas hubungi via telepon ke pelaku. Kemudian, pelaku datang membawa 2 plastik kresek hitam berisi 20 bungkus ribuan pil double L," kata Kaur Bin Ops Satreskoba Polresta Samarinda Iptu Suji Haryanto.

Polisi meringkus pelaku Hilmi ketika meminta bayaran penjualan pil double L. Hilmi merupakan residivis tahun 2016 dengan kasus yang sama.

"Pelaku dikenakan pasal 196 dan pasal 198 UU Kesehatan No 36 Tahun 2009 dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara," ujar Suji.

Selain mengungkap peredaran gelap pil double L, pada hari yang sama, Satuan Reserse Narkoba Polresta Samarinda juga berhasil meringkus jaringan peredaran narkoba jenis sabu-sabu sebanyak 4 orang.

Jaringan narkoba sabu-sabu di Kos-kosan Jl Mas Mahulu Samarinda Seberang yang ditangkap polisi

 

Empat orang itu Hendrik Krisdyanto alias Hendrik (22), Aras Mustika alias Aras (26), Rudiansyah alias Rudi alias Cado (24) dan Fazriyah Miranti alias Paje (27). Mereka ditangkap salah satu kos-kosan di Jl Mas Penghulu Kelurahan Masjid Samarinda Seberang

Dari kos tersebut, polisi menyita 2 poket narkotika jenis sabu seberat 7,41 gram, 1 lembar plastik, 1 buah timbangan digital, 1 sendok penakar dan 1 alat hisap sabu berisi sabu. (mym)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X