Jersey dari Schlauchboot

- Kamis, 16 Mei 2019 | 15:03 WIB

MUENCHEN – Desain jersey dengan gambar stadion seakan-akan sudah menjadi tren di klub-klub elite Eropa. Apabila sebelumnya Chelsea yang merilis jersey home-nya dengan bergambar potongan foto-foto Stamford Bridge, kandangnya, kemarin WIB (15/5) Bayern Muenchen juga melakukan hal serupa.

Dilansir Kicker, jersey anyar klub yang berjuluk Die Roten tersebut juga terinspirasi dari  Allianz Arena, markasnya. Itu bisa tampak dari corak yang mirip dengan dinding Schlauchboot, sebutan Allian Arena. ''Ini sebagai tribut atas 14 musim kami bermarkas di Allianz Arena,'' tulis Bayern dalam pernyataan resminya.

Rencananya jersey home untuk musim 2019 – 2020 tersebut akan mulai dipakai Thomas Mueller dkk akhir pekan ini (18/5). Bayern menjamu Eintracht Frankfurt pada Spieltag terakhir Bundesliga. Desain jersey ini ternyata banyak dicibir fans Bayern. Terutama di media sosial. Di Twitter misalnya. ''Desain murahan dari Adidas,'' klaim salah satu fans. ''Desainnya lebih buruk, bahkan dibandingkan desainer amatir lain di Instagram,'' tulis fans lainnya.

Adidas pun tak mau disalahkan. Produsen apparel yang berkantor di Herzogenaurach itu mengklaim semua desain sudah dari Bayern. ''Ide konkretnya dari masukan pemain atau pelatih klub klien kami. Desainer kami hanyalah memfinalisasinya,'' tutur Public Relation Head Adidas Oliver  Brueggen, dikutip TZ. (ren)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X