Berambisi Ingin Hijrah ke Ibukota

- Minggu, 21 April 2019 | 09:45 WIB

SEBAGAI seorang make-up artist (MUA), sudah sepatutnya Syelvia Chyntia Dewi mengikuti tren. Dia berpendapat, make-up sama seperti pakaian yang trennya selalu berkembang, jangan sampai tertinggal. Perempuan yang sering dipanggil Selvy itu mengaku mendapat inspirasi make-up dari media sosial.

Satu yang menjadi panutan Selvy di dunia merias adalah MUA kenamaan asal ibukota, Bennu Sorumba. Melihat bagaimana perjuangan Bennu meniti karier dari nol sampai kini telah merias artis dan tokoh terkenal, mendorong Selvy ingin mencontoh gigihnya perjuangan sang guru. Menjadi salah satu keinginannya yang belum tercapai. Dia ingin berkarier dan hijrah ke ibukota.

Sadar akan banyaknya MUA baru bermunculan, tak membuat Selvy khawatir akan ketatnya persaingan. Dia selalu menaruh fokus untuk terus mengikuti tren. Bicara rezeki, dirinya percaya jika itu sudah diatur. Selvy juga tergabung dengan salah satu komunitas MUA bernama MUA Squad. Di sana, dia dan teman-temannya kerap berbagi tentang segala hal.

“Bahkan, saling berbagi job juga pernah aku lakukan. Jadi, misalkan aku lagi berhalangan enggak bisa atau sudah ada job lain, pasti akan kuserahkan ke teman-teman. Begitu juga sebaliknya,” ungkap Selvy saat ditemui di kediamannya di bilangan Muso Salim Samarinda.

Saat akan merias klien, Selvy juga harus menjaga suasana hati atau mood-nya. Jika lelah, sakit hingga butuh waktu istirahat, maka dia tidak menerima jasa make-up. Menurutnya, itulah keuntungan sebagai MUA yakni bisa mengatur waktu sendiri.

Paling umum, Selvy juga sempat diterpa perasaan tidak percaya diri. Hal itu sempat membuatnya jatuh. Selvy mengaku pernah merasa sangat jatuh sampai akhirnya berpikir untuk berhenti dari dunia make-up. Namun, dia selalu mendapat dukungan yang ia jadikan cambuk semangatnya. Belajar dari kesalahan adalah kunci nomor satu dan itu pula yang menjadi motivasi agar tetap bisa memberi yang terbaik.

“Kelemahanku sebenarnya satu. Aku paling enggak bisa mendengarkan omongan negatif. Tiap selesai merias, aku enggak pernah nanya bagaimana hasilnya. Aku menerima apapun yang disampaikan. Tapi sejauh ini Alhamdullilah, feedback yang diberikan selalu bagus dan memuaskan,” ucapnya perempuan kelahiran 1993 itu.

Dari dulu dia selalu tertarik dengan dunia entertainment. MUA jadi salah satu langkahnya. Saat ini namanya sudah terkenal di Kota Tepian bahkan luar kota. Jakarta dan Malang pun pernah dikunjunginya. Khusus untuk Jakarta, dia mendapat kesempatan merias pengantin yang merupakan sahabat dari teman baik Selvy pada awal 2018. Meski banyak MUA lain di sana, teman Selvy itu justru merekomendasikan dirinya. Menjadi kebanggaan tersendiri bagi Selvy.

“Sejauh ini, impian dan tujuan aku cuma satu dan tetap berkeinginan bisa ke Jakarta. Insyaallah kalau memang ada rezekinya, aku akan ke sana. Tapi masih mikir juga kalau harus jauh dari keluarga. Padahal, guru-guru saya di sana sudah mengajak. Intinya, harus siap mental dan terus berusaha,” tutupnya. (*/ysm*/rdm2)

 

 

 

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X