Nyoblos, Gubernur Habiskan Waktu 6 Menit

- Rabu, 17 April 2019 | 14:24 WIB

Samarinda - Gubernur Kaltim Isran Noor bersama istri Noorbaiti sejak pagi hari pukul 07.30 mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPs) 034 Kecamatan Sungai Kunjang di SMA Negeri 8 Jl Jakarta, Rabu (17/4/2019).

"Sekitar jam 8 bukanya TPS. Ini lebih cepat sebelum jam 8, sudah buka TPS nya. Suka aja jalan-jalan," kata Isran ditanya wartawan ketika datang melihat persiapan TPS yang sekaligus memberikan hak pilihnya pagi hari.

Di bilik suara, Isran mengenakan batik putih biru butuh 6 menit mencoblos 5 surat suara, Pemilihan Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kota. "Tulisan namanya agak besar. Nggak sulit membacanya," kata Isran bercerita surat suara yang dicoblos.

Isran berharap di Pemilu 2019, tingkat partisipasi masyarakat Kaltim bisa mencapai 77 persen. Dan, pelaksanaan perhitungan suara dapat berjalan lancar. "Berdasarkan pengamatan dan observasi pelaksanaan Pemilu serentak di Kaltim hari ini kondisinya baik. Mudah mudahan perhitungan suara bisa sampai selesai dini hari," kata Isran.

Sementara itu, Wakil Gubernur Kaltim Hadi Mulyadi mengatakan pemantauan Pemilu ini ia dan Bapak Gubernur berbagi tugas.

"Saya memantau beberapa TPS di Samarinda. Sedangkan, Bapak Gubernur memantau ke Bontang, Kukar dan Kutai Timur," jelas Hadi usai mencoblos surat suara.

Hadi berharap Pemilu kali ini berjalan aman dan siapapun yang terpilih duduk menjadi Presiden RI dan anggota legislatif serta DPD RI, masyarakat harus terus membangun daerah Kaltim. (mym)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Siapkan Formasi Fresh Graduate Pindah ke IKN

Rabu, 24 Januari 2024 | 23:00 WIB

Truk Ambles di Drainase Proyek DAS

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:31 WIB

Pengedar Sabu Diciduk Polisi saat Terlelap di Kamar

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:30 WIB

Anies Prioritaskan Ketersediaan Lapangan Kerja

Rabu, 24 Januari 2024 | 11:27 WIB

Jepang vs Indonesia, Maju Tak Gentar...!!

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:23 WIB

ASTAGA..!! Ada 26 Motor Hilang di Depan BIGmall

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:16 WIB

Menantu Luhut Jadi Komisaris Utama Pindad

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:11 WIB

Babinsa Sungai Dama Antar Warga ke Rumah Sakit

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:09 WIB

18 Kecamatan di Kukar Kekurangan Pengawas TPS

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:08 WIB

Algaka Pelanggar di Kukar Mulai Ditertibkan

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB

Karena Pemilu, Kasus Korupsi KPU Mahulu Terhambat

Rabu, 24 Januari 2024 | 10:05 WIB
X