Mencari Kado Seabad Federasi

- Senin, 25 Maret 2019 | 11:55 WIB

SAINT-DENIS – Prancis bakal tampil berbeda dini hari nanti WIB. Tepatnya ketika Les Bleus, julukan Prancis, menjamu Islandia di Stade de France, Saint-Denis. Karena laga nanti akan jadi laga terakhir sebelum Federasi Sepak Bola Prancis (FFF) memperingati usia seabadnya, 7 April nanti.

Nah, Hugo Lloris dkk akan mengenakan jersey khusus untuk memperingatinya. Dilansir RMC Sport, jersey biru Prancis tersebut bakal sama persis seperti desain kostum juara dunia itu saat 1919. Yaitu jersey pada tahun pertama timnas Prancis. ''Jersey ini akan diperbanyak sampai 7 ribu lembar dan akan dijual di pasaran,'' tulis FFF dalam pernyataan resminya.

Ya, namanya jersey lawas, logo FFF juga masih logo lawas. Beda seperti logo FFF tahun ini yang sudah berubah lebih modern sejak menjuarai Piala Dunia 2018. Meski masih memakai ayam jago sebagai bagian dari logonya. Selain logo lawas, jersey khusus itu juga tanpa sponsor apparel.

Seperti diketahui, Prancis delapan tahun menggandeng produsen apparel AS itu. Namun tenang, Nike masih jadi sponsor Prancis. Logo Nike masih nangkring di celana pendek Prancis. Lagipula, Nike juga yang telah mencetak jersey khusus 100 tahun FFF ini. Raphael Varane dan Kylian Mbappe jadi modelnya.

Jersey spesial ini membuka rangkaian perayaan 100 tahun FFF. Ketika 7 April nanti FFF juga bakal meluncurkan channel untuk menyiarkan “FFF tri-color”. Eksibisi bertajuk “Ambisi-Inovasi dalam 100 Tahun” di Arab World Institute, Paris mulai 9 April sampai 26 Mei. Terlepas dari rangkaian perayaan 100 tahun FFF itu, striker Prancis Olivier Giroud sudah ingin memberi kado bagi FFF.

Kado kemenangan sekaligus menjebol gawang Strakarnir okkar, julukan Islandia, adalah misinya. ''Saya tak pernah memikirkan target pribadi di depan kepentingan tim. Tapi, selalu jadi sesuatu yang menarik begitu bisa mencatatkannya,'' beber Giroud setelah mampu menyamai 34 gol David Trezeguet. ''(Rekor gol Michel) Platini yang jadi target saya berikutnya,'' sebutnya, di dalam wawancara kepada TF1.

Apalagi Ollie, panggilan akrab Giroud, juga sedang on fire di timnas. Penyerang Chelsea itu selalu mencetak gol dalam dua laga terakhir Prancis. Seperti saat uji coba melawan Uruguay (21/11) dan matchday pertama kualifikasi Euro 2020 lawan Moldova, Sabtu dini hari lalu WIB. ''Dia selalu jadi pemain yang penting kami,'' puji bek Benjamin Pavard kepada Telefoot. (ren)

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

“Bukan Saya yang Indisipliner”

Jumat, 19 April 2024 | 16:00 WIB

KBL Kembali Digulirkan Akhir Pekan Ini

Jumat, 19 April 2024 | 15:00 WIB

Ingin Gelar Kejuaraan Paralayang Dunia di Kotabaru

Jumat, 19 April 2024 | 14:30 WIB

Karate Fokus Mengasah Psikis

Selasa, 16 April 2024 | 11:30 WIB

Duka Olahraga Kaltim, Polo Berpulang

Selasa, 16 April 2024 | 10:50 WIB

Dansa Kaltim Berharap Tryout ke Luar Negeri

Selasa, 16 April 2024 | 10:30 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 17:34 WIB

Gia Sedih Bakal Lawan Megawati

Senin, 15 April 2024 | 16:30 WIB

Bukti Gaharnya Performa Aprilia

Senin, 15 April 2024 | 14:45 WIB

Aldila Debut Ganda di Stuttgart

Senin, 15 April 2024 | 13:50 WIB
X