Hello Grunge, Here We Go

- Senin, 11 Maret 2019 | 10:07 WIB

SEMUA hal yang berkaitan dengan fesyen selalu berkembang. Bahkan tampilan yang dulu sempat tren, bisa kembali tren sekarang. Para penggemar fesyen tidak akan tinggal diam, mereka akan terus berinovasi dan mencari tampilan berbeda untuk mencari suasana baru. Agar tidak bosan.

Jika menilik beberapa tahun silam, sempat ada tampilan yang saat itu begitu digandrungi yakni grunge style. Pada era 90-an, tampilan grunge berkembang dari industri musik di Seattle, Amerika Serika. Ada beberapa musikus yang memopulerkan tampilan ini, di antaranya Kurt Cobain, Courtney Love, dan Pearl Jam.

Fesyen item yang biasanya selalu dipakai untuk tampilan grunge adalah kemeja motif kotak, jeans, beanie, crop tops, kaus band sampai jaket kulit. Kini tampilan grunge kembali populer dan menjadi andalan di kalangan street styler sampai runways. Namun, grunge saat ini tak melulu hanya berpatokan dengan beberapa fesyen item yang sudah disebutkan sebelumnya. Kalau dulu lebih cenderung ke warna pakaian yang bold dan gelap, grunge saat ini juga bisa dikombinasikan dengan warna-warna cerah.

Tampilan ini bersifat unisex yang artinya pria dan perempuan bisa menggunakannya. Ini menjadi kabar baik untuk Anda dan pasangan yang mungkin sedang mencari referensi fesyen terbaru agar tetap selalu terlihat kompak bersama. Terkesan santai dan cuek, nyatanya gaya grunge bisa Anda adopsi untuk penampilan yang lebih formal selain gaya kasual sehari-hari.

“Dulu, mungkin grunge dianggap seperti gaya yang berantakan tapi buktinya malah banyak yang mengikuti, sehingga bisa diadaptasi dan dicampur ke dalam tampilan lebih modern. Terpenting, tidak meninggalkan kesan grunge itu sendiri,” ungkap Isabella Pasaribu, marketing visual merchandising Sogo BIGmall Samarinda.

Perempuan yang akrab disapa Bella itu juga memberikan tips dan trik agar penampilan Anda dan pasangan tetap kompak jika ingin mencoba tampilan grunge. Apalagi, warna menjadi elemen penting agar terlihat serasi. Disebutkan olehnya, memakai pakaian dengan tema tertentu harus memerhatikan keperluan dan situasi.

“Jika dipadukan dengan tampilan lebih modern, Anda bisa memilih satu atau dua fesyen item yang menunjukkan sisi grunge sendiri. Misalnya, kemeja bermotif garis untuk formal dan kemeja motif kotak untuk kasual. Lihat juga dari sisi warna. Tidak ada salahnya untuk bermain dengan warna cerah asal komposisinya tetap pas dan tidak berlebihan,” jelasnya.

Intinya, jangan takut bereksperimen untuk mendapatkan gaya grunge ciamik. Tak ribet dan termasuk simpel, Anda bisa memadukan pakaian-pakaian yang Anda miliki. Jika masih bingung, berikut Kaltim Post berikan ulasannya untuk Anda. (*/ysm*/rdm/k16)

 

Editor: izak-Indra Zakaria

Tags

Rekomendasi

Terkini

Raffi-Nagita Dikabarkan Adopsi Bayi Perempuan

Senin, 15 April 2024 | 11:55 WIB

Dapat Pertolongan saat Cium Ka’bah

Senin, 15 April 2024 | 09:07 WIB

Emir Mahira Favoritkan Sambal Goreng Ati

Sabtu, 13 April 2024 | 13:35 WIB
X