PROKAL.CO, MAHAKAM ULU- Festival Hudoq yang akan digelar 23-28 Oktober 2018, menjadi gelaran pertama yang dimasukkan ke dalam kalender even kepariwisataan di Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu).
kabupaten dan Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahgara Kabupaten Mahakam Ulu, Kristina Tening menjelaskan festival yang telah dilaksanakan turun temurun sejak jaman nenek moyang ini dipusatkan di Ibukota Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu), Kampung Ujuh Bilang, Kecamatan Long Bagun. “Walau berbentuk festival budaya, namun upacara adat sebelum dimulainya kegiatan Festival Hudoq, tetap kami laksanakan untuk meminta doa dan keselamatan bagi tamu dan peserta yang datang,” jelas Kristina via sambungan telepon, Sabtu (6/10). Dijelaskannya, acara akan dimulai pada hari kedua upacara dibuka dengan nugal atau menanam bibit padi, yang dilanjutkan dengan parade hudoq di sepanjang Sungai Mahakam dengan peserta sebanyak 2.000 orang peserta. Budaya Tarian Hudoq bagi masyarakat Dayak adalah untuk memohon doa agar hasil panen melimpah, dimulainya waktu tanam padi (nugal) dan berharap dijauhkan dari segala hama tanaman. Sehingga topeng hudoq berbentuk aneka macam hewan seperti burung, babi, dan hewan pengganggu lainnya. “Selain membuat rekor Muri baru untuk Tarian Hudoq dengan peserta terbanyak, juga diadakan berbagai lomba lainnya seperti peragaan busana, olahraga tradisional dan makan khas Mahulu. Selain itu juga dimeriahkan dengan hiburan dengan penampilan musisi Uyau Moris yang piawai memainkan alat musik Sampe,” ujarnya.(yull)